SuaraJabar.id - Warga di Kampung Lemahabang RT 2, RW 5, Desa Karangmukti, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (11/11/2019) malam digegerkan dengan penemuan mayat ABG yang diduga bunuh diri.
Mayat gadis remaja berinisial LA (16) ditemukan menggelantung di kediamannya.
Kasubbag Humas Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi, AKP Sunardi pada Selasa (12/11/2019) menjelaskan, mayat LA kali pertama ditemukan sang ibu berinisial KW (44). Kondisi LA sudah terbujur kaku dengan di kamarnya. Dia tewas gantung diri dengan menggunakan seutas tali tambang berwarna biru.
Sebelum ditemukan tewas, KW sempat menyuruh sang anak untuk mencuci pakaian. Namun, karena korban tidak mau akhirnya KW yang mencucinya sendiri.
Baca Juga: Mayat dalam Koper di Bogor, Polisi Periksa 6 Saksi
Kemudian, KW meminta korban untuk membangunkan keponakannya yang sedang tidur. Karena tidak ada jawaban, KW lalu mengecek korban ke dalam kamar dan mendobrak pintu kamar yang saat itu terkunci dari dalam.
Setelah pintu dibuka, KW langsung berteriak ketika melihat korban sudah dalam keadaan gantung diri. KW yang panik melihat anaknya tersebut langsung memeluknya dan meminta pertolongan kepada tetangganya yang berinisial GA.
Sayangnya, nyawa korban sudah tidak tertolong. Setelah korban diturunkan, GA lalu menghubungi warga dan dilanjutkan kepada pihak kepolisian yang berdatangan ke lokasi tersebut.
Hingga kini, belum diketahui pasti penyebab korban nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri tersebut. .
"Kepolisian telah memgecek TKP, mengamankan barang bukti dan mencari saksi-saksi. Pihak keluarga tidak ingin korban divisum dan telah membuat surat pernyataan. Jasad korban sudah dikebumikan pihak keluarga," katanya.
Baca Juga: Update Misteri Mayat dalam Koper di Bogor
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Berita Terkait
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Penampakan Kim Jong Un Awasi Langsung Uji Coba Drone Bunuh Diri Baru Berbasis AI
-
Misteri Kasus Akseyna yang Trending: Profil, Kronologi Kematian, dan Update
-
Sederet Artis Pilih Childfree, Gitasav sampai Hampir Bunuh Diri Usai Dihujat gegara Ogah Punya Anak
-
Pendidikan Gitasav: Trending usai Cerita Hampir Bunuh Diri Akibat Dibully soal Childfree
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?