SuaraJabar.id - Gudang penyimpanan baju bekas untuk korban bencana di Kantor Badan Zakat Amil Nasional (Baznas) terbakar, Sabtu (16/11/2019). Gudang tersebut berada di Kompleks Masjid Raya, Jalan Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat,
Seorang relawan Baznas, Dadang (40) mengatakan api pertama kali muncul dari sudut ruangan penyimpanan baju bekas di lantai 3 Kantor Baznas Kota Bogor sekitar pukul 12.30 WIB siang tadi.
"Awalnya ada orang teriak dari dalam, kebakaran gitu. Pas kita lihat di lantai 3 tempat baju bekas udah asep semua," kata Dadang, kepada Suara.com di lokasi.
Pekatnya kepulan asap membuat Dadang yang berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya hampir pingsan. Beruntung, dirinya langsung dievakuasi oleh relawan lainnya di lokasi.
Baca Juga: Cuit Ruhut: Menag Lakukan Pencegahan Tapi Banyak yang Kebakaran Jenggot
"Pokoknya asepnya udah banyak," ungkapnya.
Setelah mendapat laporan tiga unit mobil pemadam kebakaran Kota Bogor diterjukan ke lokasi untuk menjinakan api. Api pun berhasil dipadamkan sekitar 30 menit kemudian sebelum merambat ke ruangan lainnya.
"Enggak sempat merembet, cuma ruangan penyimpanan baju bekas saja yang kena. Baju itu sebenarnya mau disumbangin ke korban kebakaran juga," kata dia.
Hingga saat ini, belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Namun, akibat kebakaran tersebut sempat menimbulkan kepanikan para jemaah Masjid Raya yang berada tepat di samping Kantor Baznas.
Kontributor : Rambiga
Baca Juga: Kebakaran California Meluas, Pegawai Perpustakaan Ronald Reagan Mengungsi
Berita Terkait
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
-
Masjid di Selandia Baru Diduga Sengaja Dibakar, Apa Motifnya?
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang