SuaraJabar.id - Semburan air asin setinggi 10 meter dari pengerjaan sumur bor di Masjid Al Ikhlas Kampung Simpur RT 01/RW 01 Desa Ciantra, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi sejak Jumat (29/11/2019) menjadi perhatian.
Polres Metro Bekasi telah melakukan olah tempat kejadian untuk memastikan semburan air tidak membahayakan warga sekitar. Hanya saja, saat ini pihaknya belum dapat mengungkap penyebab terjadinya semburan yang tak henti-henti itu.
"Petugas kami sudah melakukan olah TKP dan itu hanya semburan biasa akibat dari pembuatan sumur," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi AKP Sunardi pada Selasa (3/12/2019).
Berdasar catatan petugas, semburan air asin itu berasal dari pengeboran sumur air satelit yang dipergunakan untuk air wudu jemaah Masjid Al Ikhlas.
Baca Juga: Semburan Air Asin Setinggi 15 Meter Bikin Geger Warga Cikarang
Pengerjaan itu dilakukan oleh CV Barat Jaya berdasarkan SPMK No: 602.1/280 SPP/- Air- PL-ABT/DPUR/2019 Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bekasi.
"Pengerjaannya sedalam 120 meter. Pengeboran sendiri telah selesai dilanjutkan dengan pemasangan pompa air untuk memastikan adanya air," ujarnya.
Pada saat pompa air dinyalakan, lanjut Sunardi, tiba-tiba mesin pompa air mati, kemudian dilakukan pengecekan secara manual dari atas dengan membuka lubang sumur.
"Ketika di cek oleh lima pekerja dari CV Barat Jaya, air kemudian meluap keluar lubang sumur air dan menyembur ke atas dengan ketinggian 10 meter," jelas dia.
Pengembang Sumber Daya Air Dinas PUPR Kabupaten Bekasi Sigit mengatakan progres pengerjaan pengeboran sumur itu dilakukan sejak 21 Oktober 2019 lalu.
Baca Juga: Semburan Air 7 Meter Dekat Ponpes Ustaz Arifin Ilham Gegerkan Warga Bogor
"Progres pengerjaan satu bulan, artinya kita target selesai itu pada 19 Desember 2019 mendatang. Saat ini kami masih memperbaiki semburan air itu," ungkapnya.
Sigit juga menjabarkan, anggaran yang digelontorkan dalam pembangunan sumur satelit di lokasi tersebut sebesar Rp 189.374.100.
"Dana itu bersumber dari APBD tahun 2019," katanya.
Berita Terkait
-
LPCK Gelar RUPSLB 2024, Menyetujui Rights Issue 3 Miliar Saham
-
LPCK Resmikan Masjid Lippo Cikarang 2
-
EdgeConnex Akuisisi Lahan Tambahan di Lippo Cikarang Cosmopolis untuk Perluas Pusat Data
-
Strategi LPCK Mendukung Program Pengelolaan Lingkungan
-
Sambut Pertumbuhan Pasar Properti, LPCK Luncurkan Produk Baru
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024