SuaraJabar.id - Kondisi arus lalu lintas menuju kawasan Puncak, Bogor menjelang perayaan Natal mengalami kemacetan mencapai 10 kilometer. Diprediksi, hari ini merupakan puncak libur Natal di kawasan Puncak.
KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Vino Lestari mengatakan sejak pagi antrean kendaraan dari arah Jakarta menuju kawasan Puncak sudah terjadi menjelang pintu Tol Ciawi hingga Megamendung.
"Antrean kendaraan yang menuju Puncak mencapai Tol Ciawi sampai kawasan Megamendung kurang lebih sekitar 10 kilometer. Meningkat dibanding hari-hari kemarin," kata Vino, Selasa (24/12/2019).
Untuk mengurai kemacetan tersebut, pihaknya sudah memberlakukan sistem satu arah atau oneway menuju Puncak sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.30 WIB namun bersifat situasional.
Baca Juga: Jadwal Liburan Natal dan Tahun Baru di Jakarta
"Kita sudah lakukan oneway tadi sekitar jam 8 untuk memfasilitasi masyarakat yang ingin ke arah Puncak sampai siang nanti, kemudian bergantian kita lakukan oneway dari Puncak ke arah Jakarta," jelasnya.
Diprediksi, bahwa hari ini merupakan puncak kemacetan libur Natal di kawasan wisata Puncak. Pihaknya sudah menyiagakan sekitar 200 personel untuk mengamankan sepanjang Jalur Puncak.
"Kita prediksi hari ini ya puncaknya untuk Natal karena ada peningkatan kendaraan dibandingkan hari kemarin. Kalau untuk Tahun Baru diprediksi mungkin tanggal 30 sebelum car free night," tutup Vino.
Sementara itu, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Mabes Polri memprediksi bahwa pagi tadi dan sore hari nanti menjadi puncak arus wisata pada libur Natal di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
"Tentunya (puncak libur Natal) hari ini, pagi kemudian nanti sore juga ada lagi. Kita sudah antisipasi puncak libur Natal yang mengarah ke Puncak," kata Kabag Ops Korlantas Mabes Polri Kombes Pol Benyamin, di Pos Polisi Simpang Gadog, Selasa (24/12/2019).
Baca Juga: 6 Inspirasi Busana Natal Seleb Indonesia, Ada Sandra Dewi hingga Sarwendah
Menurut Benyamin, arus kendaraan yang menuju kawasan Puncak di ruas Tol Jagorawi terpantau mengalami kepadatan hingga Simpang Gadog.
Berita Terkait
-
Pemerintah Tetapkan Libur Natal 25-26 Desember, Kapan Harga Tiket Pesawat Turun?
-
Pemerintah Antisipasi Bencana, Biar Liburan Aman dan Lancar saat Nataru
-
Destinasi Liburan Akhir Tahun, Menikmati Tradisi Natal di 3 Negara Asia
-
Libur Natal 2024 Berapa Hari? Maksimalkan Liburan Akhir Tahun
-
Bingung Ucapkan Selamat Natal ke Bos? 30 Contoh Ucapan Ini Solusinya!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024