SuaraJabar.id - Alumni Jurusan Arsitektur Universitas Indonesia (UI) angkatan 2002 terkejut dengan kasus yang menimpa Reynhard Sinaga. Lantaran di kalangan teman satu angkatannya tersebut Reynhard dikenal sebagai sosok yang biasa saja.
Dalam keterangan resmi yang disampaikan Alumni Arsitektur (UI) angkatan 2002, disebutkan rasa simpati mendalam kepada para korban kekerasan seksual yang dilakukan oleh Reynhard.
“Kami terkejut mendengar berita ini, rasa simpati yang mendalam terhadap para korban dan apresiasi untuk proses hukum yang telah berlangsung dengan adil,” tulis keterangan resmi yang diterima dari Alumni Arsitektur UI angkatan 2002 pada Selasa (7/1/2020).
Dalam keterangan itu disebutkan, sejak kelulusan pada 2006 silam, teman seangkatannya mengaku hilang komunikasi dengan Reynhard. Lantaran setelah setahun kelulusan, Reynhard melanjutkan kuliah di Inggris.
Baca Juga: Reynhard Terkenal Sebagai Predator Seks di Inggris, Pelajar: Kami Prihatin
“Sejak lulus dari Arsitektur UI di tahun 2006, kami kehilangan kontak komunikasi sejak Reynhard pindah ke Inggris di tahun 2007 dan menetap di sana,” tulis keterangan tersebut.
Semasa kuliah, Reynhard dikenal sebagai sosok yang ceria, ramah, dan supel dalam berteman. Bahkan, dalam keterangan tertulis tersebut, Reynhard dikenal juga sebagai sosok yang serius dalam studinya.
"Kami berharap agar kasus yang menimpa Reynhard bisa segera selesai. Doa kami untuk keluarga Reynhard dan para korban agar bisa menjalani proses peradilan ini dengan kuat dan tabah."
Untuk diketahui, Pengadilan di Kota Manchester menjatuhkan hukuman seumur hidup kepada Reynhard Sinaga yang dinyatakan bersalah memerkosa 190 pria. Kasus tersebut terungkap pada 2017.
Dalam prosesnya, Reynhard mengincar korban pria muda, mabuk dan sedang berjalan sendirian.
Baca Juga: Deretan Fakta Reynhard Sinaga Pemerkosa Terbesar dalam Sejarah Inggris
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Tak Ada Tempat Bagi Predator Seksual, Komnas Perempuan Dorong Para Korban Berani Speak Up: Laporkan!
-
Profil dan Biodata Hendri Cahaya Putra, Predator Seksual Makan Korban 30 Anak, Dulu Ikut Lembaga Dakwah Kampus Kini DPO
-
5 Fakta Guru Jadi Predator Seksual Cabuli 25 Siswa SD di Bengkulu, Lancarkan Aksi dengan Modus Nilai
-
Throwback Crime Story: Fakta Mengerikan Reynhard Sinaga, WNI yang Perkosa Puluhan Pria di Inggris
-
Emon Predator Seksual 120 Anak Bebas dan Beraktivitas Normal, Bagaimana Reaksi Warga?
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan