SuaraJabar.id - Sejumlah wilayah di Kota Bekasi, Jawa Barat, terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya pada Selasa (25/2/2020) kemarin. Salah satu pemukiman yang terendam banjir berada di Perumahan Duta Indah, Jatimakmur, Pondok Gede, Bekasi.
Satu hari pasca banjir, ketinggian air perlahan sudah mulai surut. Yohanes (63), salah satu warga RT 2 RW 15 mengatakan ketinggian air di wilayahnya sempat mencapai 2,5 meter.
"Banjirnya 2,5 meter dan tadi surut jam 05.00 WIB," ujar Yohanes kepada Suara.com di lokasi, Rabu (26/2/2020).
Banjir tersebut kata Yohanes, membuat kendaraan miliknya dan perabotan rumah tangga ikut terendam banjir.
Baca Juga: Anies Tak Datang ke Rapat Banjir Jabodetabek di DPR, Ada Menteri PUPR
"Motor dua, satu mobil, kulkas, mesin cuci kerendam semua. Untung surat-surat aman sudah disimpan di koper," kata dia.
Saat ini Yohanes dan keluarga tengah bersih-bersih pasca banjir.
Lebih lanjut, banjir yang terjadi pada Selasa kemarin disebut Yohanes yang terparah di wilayahnya. Ia pun berharap banjir di wilayahnya tak terjadi lagi.
"Sekarang enggak kerja dulu, karena lagi bersih-bersih akibat banjir. Ini paling parah. Ya semoga enggak banjir lagi," ucap dia.
Hal yang sama dikatakan Wiwin, warga RT 13 RW 15 Perumahan Duta Indah. umahnya yang terkena banjir baru surut sekitar pukul 22.00 WIB pada Selasa malam.
Baca Juga: Viral Bocah Tiduran di Atas Wajan saat Banjir, Warganet: Santuy Sejak Dini
Ia juga mengatakan hal yang sama dengan Yohanes, yakni banjir kali ini merupakan yang terparah selama ia tinggal di Perumahan Duta Indah.
Berita Terkait
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Ketika Mobil Listrik Wuling Air EV Terabas Banjir, Berjalan Santai Tanpa Halangan
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang