SuaraJabar.id - Polisi masih mendalami aksi perampokan mobil dengan memecah kaca dan menodongkan pistol ke korban di Jalan Raya Bojongsari, Kota Depok. Dari hasil penyelidikan berdasarkan rekaman kejadian, pelaku disebut berjumlah empat orang.
"Pelaku sementara diketahui empat orang. Hal itu diketahui dari hasil analisa sementara. Mereka menggunakan dua motor," kata Kapolsek Sawangan Kompol Suprasetyo, Rabu (6/5/2020).
Suprasetyo menjelaskan, peristiwa tersebut bermula ketika korban Ida (49), baru mengambil sejumlah uang di salah satu bank pada Selasa (5/5/2020) pagi. Saat itu, Ida diantar sopirnya bernama Lilo (20) menggunakan mobil.
"Perampokan itu, saya jelaskan pagi sekitar 10.30 WIB terjadi pecah kaca. Korban habis mengambil uang dari Bank Mandiri kemudian ke Giant untuk berbelanja. Lalu, berhenti di seberang McD untuk membeli obat," kata Suprasetyo.
Baca Juga: Suasana Terkini Lokasi Pencurian dengan Modus Pecah Kaca Mobil di Depok
Dari keterangan korban, pelaku hendak membuka pintu kiri. Namun pintu tersebut terkunci sehingga pelaku berputar ke belakang dan memecahkan kaca.
"Lalu pelaku mengambil tas yang ada di jok tengah," ucapnya.
Peristiwa tersebut diketahui sopir korban bernama Lilo yang ada di dalam mobil. Lilo kemudian mengejar pelaku yang diketahui memakai kaos kuning.
"Setelah itu sopir mengejar terjadi tarik menarik kemudian ada uang yang tercecer dari tas tersebut," jelasnya.
Ketika Lilo berduel dengan pelaku, warga yang melihat membantu sang sopir. Namun tanpa diduga, pelaku mengeluarkan senjata api sehingga membuat warga yang menolong Lilo takut dan pelaku kemudian lepas.
Baca Juga: Terekam Video, Detik-detik Begal Pecah Kaca Mobil Ambil Rp 80 Juta
"Pelaku mengeluarkan senjata informasi demikian masyarakat takut dan dia melepaskan diri," katanya.
Berita Terkait
-
Waspada Modus Kempes Ban, Otak Perampokan Pecah Kaca di Tulungagung Dibekuk
-
Film At The End of The Tunnel: Kecerdikan Pria Lumpuh dalam Merampok Bank
-
Aksi Ayah Durhaka di Austria: Hasut Anak Merampok, Lalu Menyalahkannya di Pengadilan
-
Kronologi Perampokan Satu Keluarga di Bogor, Hendak Buang Jasad Korban ke Sukabumi
-
Sekuriti Rampok Sopir Taksol, Ibnu Jerat Leher Korban usai Pura-pura Kencing di Pinggir Tol
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Rupiah Langsung Loyo Terhadap Dolar AS Setelah BI Pertahankan Suku Bunga Acuan
-
'Kedermawanan' Negara ke Pengemplang Pajak, Sementara Wong Cilik Kena 'Palak'
-
Hilirisasi Moncer! MIND ID Cetak Kinerja Positif Kuartal III-2024
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang