SuaraJabar.id - Pekerja Jakarta di Bekasi sudah tidak lagi menjalankan work from home atau WFH. Itu ditandakan dari Stasiun Bekasi yang padat dan ramai penumpang, Senin (8/6/2020) pagi.
Calon penumpang KRL Commuter Line itu terlihat antre di pintu masuk hingga ke area peron stasiun ketika tengah menunggu kereta.
Petugas stasiun bersama aparat TNI dan Kepolisian nampak mengatur dan mengingatkan para calon penumpang KRL Commuter Line agar mematuhi protokol kesehatan.
Sebelum masuk calon penumpang diperiksa suhu tubuh dan wajib menggunakan masker serta mematuhi rambu jaga jarak di area stasiun maupun rangkaian kereta.
Baca Juga: Ketua RT di Lebak Tularkan Corona ke Warga saat Melakukan Pendataan
"Ramai banget, harus mengantri masuk ke dalam KRL," kata salah satu penumpang, Ardiansyah (28).
Warga Bekasi Utara itu mengatakan hari ini merupakan hari pertamanya kembali masuk bekerja ke kantor di wilayah Jakarta Pusat setelah sebelumnya bekerja dari rumah selama hampir dua bulan.
"Sudah tidak WFH (work from home), ini mulai berangkat kantor lagi," ungkapnya.
Dirinya mengaku tidak khawatir jika harus kembali beraktivitas di luar rumah untuk bekerja karena selalu memakai masker dan membawa hand sanitizer.
"Asal kita disiplin jaga pola hidup sehat dan patuhi protokol kesehatan, berdoa saja aman dan baik-baik saja," ucap ayah dua anak ini.
Baca Juga: Demi Dapat Kerja saat Wabah Corona, Anak Nekat Bunuh Ayah Kandung
Pemenuhan kebutuhan ekonomi menjadi motif utamanya untuk kembali beraktivitas di kantor seperti sedia kala sebelum terjadi pandemi Corona virus disease 2019 (COVID-19).
Berita Terkait
-
Tenang! KRL Jabotabek Beroperasi 24 Jam di Malam Tahun Baru
-
Rencana Penerapan Tarif KRL Berdasarkan NIK
-
Makin Padat! Penumpang KRL Jabodetabek Tembus 156,8 Juta Orang di Semester I 2024
-
Alert! Kemenkes Peringatkan Potensi Peningkatan Covid-19
-
Virus Corona Ngamuk Lagi, Kasus Covid-19 di Singapura Meroket Hingga Dua Kali Lipat
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI