SuaraJabar.id - Warga Desa Cibolangkaler, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria pada, Selasa (16/6/2020).
Saat ditemukan Selasa subuh sekitar pukul 04.00 WIB, mayat tersebut dalam posisi tengkurap dan bersimbah darah di pinggir Jalan Raya Cibolangkaler.
Deni (42), warga setempat, mengaku mengenali mayat tersebut yang merupakan pemilik toko material bernama Wandi, berusia sekitar 45 tahun.
"Subuh-subuh ditemukan mayatnya. Kata warga yang lain, si bapak ini jam 3 baru habis ngeronda," ujarnya kepada Sukabumi Update—jaringan Suara.com—Selasa (16/6/2020).
"Jam setengah 4 subuh sempat ngobrol. Jam 4 baru rame. Tapi kronologi awalnya saya kurang tahu persis," lanjutnya.
Deni mengatakan, dari penemuan mayat bersimbah darah tersebut ditemukan bekas luka di kepala.
"Ada bekas luka di kepala. Terus waktu dibawa katanya ada retak-retak di sebelah kepala dan luka sobek. Tapi yang lebih jelasnya saya juga kurang tahu," tandas Deni.
Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni mengatakan mayat pria tersebut kini sudah dibawa ke RSUD R Syamsudin SH.
"Sedang ditangani unit Reskrim. Korban (mayat) sudah dibawa ke RS Bunut (RSUD R Syamsudin SH) untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut," singkat Sumarni.
Baca Juga: Misteri Mayat Usus Terburai di Sawah Tinggar Buntut Mojokerto
Berita Terkait
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Hasto Kristiyanto: Satyam Eva Jayate Adalah Benteng Moral PDIP Tegakkan Kebenaran
-
Klinik Waluya Sejati Abadi Sukabumi Resmi Beroperasi Kembali di HUT PDIP ke-53
-
Dilaporkan Hilang, Seorang Warga Karawang Ditemukan Tewas di Tengah Banjir
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tim SAR Evakuasi 10 Jenazah Lagi di Longsor Bandung Barat, Total Korban Capai 70 Orang
-
BRI Perkuat Ekonomi Rakyat lewat Penyaluran KUR Rp178,08 Triliun
-
Kepungan Air di Awal Tahun: Jakarta, Bekasi dan Cirebon Lumpuh Diterjang Banjir
-
Hindari Perbaikan Sia-sia, Pemkab Bogor Tunggu Cuaca Membaik untuk Pengaspalan Permanen
-
Keajaiban Alam di Jantung Bogor, Bunga Bangkai Raksasa Bersiap Mekar!