SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengklaim kasus Covid-19 di Jabar berada dalam situasi yang terkendali. Ridwan Kamil mengatakan angka reproduksi kasus Covid-19 yang konsisten berada di bawah 1 selama seminggu terakhir.
"Angka reproduksi Covid-19 tetap di bawah 1. Rata-rata dalam 7 hari ke belakang ada di angka 0,79," ungkap Ridwan Kamil seperti diberitakan ayobandung.com - jaringan Suara.com di Gedung Sate Bandung, Senin (29/6/2020).
Pria yang akrab disapa Emil menuturkan, hal tersebut juga diiringi dengan jumlah kesembuhan pasien positif Covid-19 yang terus bertambah. Dalam satu hari, rata-rata pasien sembuh berada di kisaran 17 orang.
"Jumlah yang sembuh sekarang sudah melebihi jumlah yang sakit atau masih dirawat (positif aktif). Kesembuhan rata-rata 17 orang perhari," ungkapnya.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Jangan Ngantor di Jakarta, di Jabar Saja Jauh dari Penyakit
Selain itu, Kang Emil mengatakan saat ini jumlah pasien positif Covid-19 yang dirawat di rumah sakit juga terus menurun.
Setelah okupansi ruang rawat pasien Covid-19 berada di angka 27 persen pada minggu lalu, saat ini angka tersebut kembali turun 1 persen.
"Jumlah di rumah sakit turun lagi, minggu lalu 27 persen sekarang menjadi 26 persen. Saya doakan mudah-mudahan terus sampai akhirnya 0 persen dan tidak ada lagi yang dirawat," ungkapnya.
Sementara itu, Gugus Tugas Covid-19 Jabar juga saat ini masih terus mengejar target pengetesan masif untuk menemukan peta persebaran kasus yang lebih akurat. Kapasitas pengetesan saat ini telah mencapai 2.000 sampel PCR per-hari.
"Dalam seminggu sudah bisa tes hampir 14 ribu sampel PCR," ungkap Emil.
Baca Juga: Hampir Gagal Ikut PPDB Jabar, Koordinat Alamat Rumah di Laut China Selatan
Berita Terkait
-
Perbandingan Kekayaan Atalia Praratya vs Ridwan Kamil, Bak Bumi dan Langit?
-
Hotman Paris Ajari Ridwan Kamil Strategi untuk Penjarakan Lisa Mariana, Manfaatkan Video Syur
-
Beda Cara Atalia Praratya dan Lisa Mariana Dapatkan Tubuh Ideal: Olahraga vs Operasi Bariatrik
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
-
Suami Dukung Penuh Aksi Lisa Mariana Serang Ridwan Kamil, Dicibir Ikut Cari Untung
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Dedi Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham