SuaraJabar.id - Pemandangan unik terlihat di lampu merah persimpangan Jalann Jenderal Ahmad Yani dan Jalan Bhayangkara Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.
Di lampu merah tersebut kini terlihat ada marka jalan yang dibuat mirip starting grid ala balap motor MotoGP.
Dikutip dari Sukabumi Update—jaringan Suara.com—pembuatan starting grid itu dilakukan oleh petugas Satlantas Polres Sukabumi pada, Rabu (16/7/2020) malam.
Kondisi ini pun membuat para pengendara motor yang melintas di lokasi terkejut. Salah satunya Endang.
Baca Juga: Sebelum Tewas Tergantung di Pohon Mangga, Santri Ini Minta Diruqyah
"Saya tadi pagi pas pertama lihat mengira ada yang mau balapan motor. Terus ada pengendara lain bilang itu sebagai pembatas jaga jarak antar pengendara sepeda motor," ujarnya.
"Bagus ini, sebagai masyarakat tentu mendukung di masa transisi AKB atau new normal ini. Yang lebih penting tentunya kesadaran masyarakat juga lebih meningkat," sambungnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Riki Fahmi Mubarok membenarkan soal marka jalan mirip starting grid MotoGP tersebut.
Riki mengatakan, marka jalan dipasang untuk menerapkan physical distancing antar pengendara roda dua di traffic light atau lampu merah.
"Itu namanya Ruang Henti Khusus (RHK). Jadi untuk pelaksanaan physical distancing bagi sepeda motor," ujar Akp Riki Fahmi Mubarok.
Baca Juga: 9.000 Ayam Hangus Terbakar Dilahap Si Jago Merah, Deden Rugi Rp 300 Juta
"Kenapa sampai dibatasi? Karena kalau motor itu cenderung berdekatannya lebih tinggi daripada mobil, kalau mobil kan tertutup."
"Nah ini salah satu upaya untuk mencegah penyebaran covid 19 dengan mengadopsi AKB," paparnya.
Berita Terkait
-
Performa Red Bull Naik Turun, Max Verstappen Bakal Kabur ke Tim Lain?
-
Jorge Martin Debut Pakai Motor RS-GP, Bagus tapi Masih Butuh Penyesuaian
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024