SuaraJabar.id - Polresta Bandung dikabarkan telah mengungkap kasus pembunuhan Aulia Eka Yanti, bocah lima tahun yang jasadnya ditemukan dalam bak penampungan air. Kabar pengungkapan ini pun akan segera dirilis.
"Besok dirilis Kapolresta Bandung," ujar Kasatreskrim Polresta Bandung, AKP Agta Bhuana Putra saat dikonfirmasi, Ahad (19/7/2020).
Saat ini pun, kasus pembunuhan terhadap bocah tersebut tengah naik statusnya dari penyelidikan menjadi penyidikan. Agta tidak memberikan keterangan lebih soal siapa pelaku pembunuhan bocah perempuan tersebut.
"(Proses) sudah sidik, karena ada tindak pidana. Total saksi enam orang," singkatnya.
Baca Juga: Ditinggal ke Pasar, Lima Anak Tewas Secara Misterius di Rumah Baru
Diberitakan sebelumnya Aulia Eka Yanti, bocah perempuan berumur lima tahun, ditemukan tewas dalam bak penampungan air, di duga korban pembunuhan. Dugaan pembunuhan itu, diungkapkan Kasat Reskrim Polresta Bandung AKP Agta Bhuana Putra.
"Ada dugaan pembunuhan, karena anak kecil itu gak mungkin naik ke sana, toren air 500 liter anak kecil enggak mungkin bisa naik ke situ," kata Agta, saat dihubungi, Jumat (17/7/2020), malam.
Temuan lain, polisi juga mendapati adanya luka pada tubuh korban. Luka yang dimaksud yakni berupa luka goresan pada lengan korban.
"Visum awal ada bekas kekerasan ada di lengan kiri, baret tapi agak tebal," ucapnya.
Agta menuturkan, sebelum ditemukan meninggal, korban sempat menghilang. Hal itu berdasarkan penuturan ayah tiri korban. Kepada polisi, ayah tiri korban mengatakan, ia sempat mencari korban, pada Kamis 16 Juli 2020, sebelum akhirnya ditemukan tewas dalam bak penampungan air, keesokan harinya.
Baca Juga: Dijebak Pakai Es Krim, Raisa Diperkosa lalu Dibunuh Pasutri
Namun karena sudah larut malam, ayah tirinya tidak melanjutkan pencarian. Pada pagi harinya, saksi kembali mencari korban dengan istrinya.
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI