SuaraJabar.id - Rekaman CCTV mendadak viral setelah petugas Dinas Perhubungan Kota Bandung, Jawa Barat, menegur pelanggar lalu lintas dengan cuplikan lagu 'Akang Gendang'.
Dalam rekaman pada 24 Juli 2020, terlihat suasana antrean sepeda motor di simpang Jalan Pahlawan, Kota Bandung.
Tampak, seorang pembonceng yang tidak mengenakan helm.
Melihat pelanggar lalu lintas tersebut, terdengar suara perempuan petugas Dishub Kota Bandung menegur pria yang mengenakan jaket warna kuning itu.
Baca Juga: Fakta Baru Kematian Editor Metro TV: Ribut dengan Pacar hingga Lihat Hantu
Uniknya, petugas menegur pelanggar menggunakan cuplikan lirik lagu 'Akang Gendang' yang viral di Tiktok dan dilantunkan oleh pedangdut Ayu Ting Ting.
"Selamat sore. Selamat datang di Simpang Pahlawan Suci. Kami dari Dinas Perhubungan Kota Bandung mengimbau untuk kendaraan roda dua yang membawa penumpang tidak menggunakan helm. Jika membawa helm, silakan digunakan. Jika tidak, silakan ikuti arahan dari kami," tutur dia.
Bergeming meski ditegur, suara tersebut meminta pembonceng berkupluk kuning turun dari sepeda motor dengan mempelesetkan lagu 'Akang Gendang'.
"Akang berkupluk kuning, kalau saya bilang turun, turun ya. Akang gendang, turun, turun, turun," ujar petugas Dishub sambil bernyanyi sehingga si pembonceng pun turun dari sepeda motor.
Bukan cuma itu, masih di lokasi yang sama, ada pula pelanggar lalu lintas yang tidak mengenakan helm.
Baca Juga: Video Kocak! Suami Asal 'Ngegas', Istri Ketinggalan di Parkiran
Kali ini sasarannya perempuan berjilbab merah menggunakan sepeda motor Honda Scoopy.
Berita Terkait
-
Tewas di Kamar Hotel, Polisi Ungkap Penyebab Jasad Jurnalis Asal Palu Memar hingga Bibir Lecet
-
Update 3 April 2025: Arus Balik Dimulai, Pantau Kondisi Terkini Lewat CCTV Online
-
Mau Mudik Lancar? Cek 4 Aplikasi CCTV Tol Pantau Arus Mudik 2025!
-
Cek CCTV Jalan Tol Mudik Lebaran 2025, Pantau Titik Macet di 4 Aplikasi
-
16 Link CCTV Info Mudik Live Streaming Pantau Kemacetan, Cek Dulu di Sini!
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
-
Prabowo 'Kebakaran Jenggot' Respons Tarif Trump, Buka Seluruh Kran Impor: Pengusaha Teriak Bumerang!
-
Solusi Pinjaman Syariah Tanpa Riba, Tenor Panjang dan Plafon Sampai Rp150 Juta!
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H