SuaraJabar.id - Setelah tutup selama empat bulan, restoran Grand Garden Cafe di Kabun Raya Bogor kembali buka akhir pekan kemarin.
Sebelumnya, restoran legendaris di kota Bogor ini tutup karena pandemi virus Corona Covid-19.
"Grand Garden Cafe ini baru dibuka kembali mulai Sabtu kemarin. Alhamdulillah pengunjungnya langsung ramai," kata Kepala Restoran dan Cafe Grand Garden, Mulyono, di restoran yang dipimpinnya di Kota Bogor, Minggu (23/8/2020), dilansir ANTARA.
Menurut Mulyono, Restoran dan Cafe Green Garden diizinkan untuk dibuka kembali setelah mendapat persetujuan dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kota Bogor yang dipimpin Dedie A Rachim, yang juga Wakil Wali Kota Bogor.
Baca Juga: Libur Panjang, Puluhan PL dan Terapis Wanita Terjaring Razia di Bogor
Sebelum diizinkan untuk dibuka, tim dari GTPP COVID-19 Kota Bogor melakukan survei mengenai kelengkapan dan fasilitas protokol kesehatan, seperti jumlah tempat duduk yang dibatasi, tempat cuci tangan air mengalir dan sabun, thermogun untuk mengukur temperatur tubuh pengunjung, serta tanda dan petunjuk jaga jarak.
"Kami sudah memenuhi semua persyaratan dan kelengkapan tersebut. Kami memiliki 470 kursi, tapi saat ini hanya menggunakan 230 kursi," katanya.
Di pintu masuk restoran juga disediakan wastafel tempat cuci tangan dan sabun cair, serta ada alat pengukur temperatur tubuh dengan layar sentuh.
GTPP COVID-19 Kota Bogor juga menyarankan, untuk sementara jam operasional Grand Garden Cafe menyesuaikan dengan jam operasional KRB yakni pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
"Mulai bulan September, kami diizinkan untuk operasional sampai pukul 22:00 WIB," katanya.
Baca Juga: Libur Panjang, Jalur Menuju Puncak Dipadati Kendaraan
Pengelola operasional KRB, PT Mitra Natura Raya (MNR), kata dia, juga melakukan pengecekan sebelum pembukaan kembali restoran dan kafe itu.
Berita Terkait
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Rudy Susmanto Bakal Buat Rambu-Rambu Jalan dengan Bahasa Sunda Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global