SuaraJabar.id - Finalis Putri Indonesia 2020, asal Bandung, Jeanatasia Kurnia Sari, didapuk menjadi duta wisata Jawa Barat. Ia pun memberikan beberapa tips saat kita memutuskan untuk berwisata di saat pandemi.
Jean, yang juga berprofesi sebagai dokter itu mengatakan saat berwisata tentu kita harus memperhatikan beberapa hal yang sangat penting di kala pandemi.
Pertama, kata dia, kita harus selalu mengenakan masker saat berwisata. Kalau kita menggunakan masker berbahan kain, maka setiap empat jam sekali harus diganti dengan masker kain baru yang kondisinya bersih dan steril.
"Tips and trik berwisata aman sebenarnya intinya sama sih balik lagi terapkan protokol kesehatan seperti pakai masker dan yang lainnya," kata Jean kepada Suarajabar.id, baru-baru ini.
Baca Juga: Cegah Covid-19 di Libur Panjang, Indramayu Perketat Protokol Kesehatan
Selanjutnya, kita pun harus tetap menjaga jarak saat pergi melancong. Hal ini tentu sangat penting agar kita tetap terhindar dari serangan virus Corona yang sangat mudah menular, salah satunya melalui droplet.
"Rajin cuci tangan juga sebelum dan sesudah memegang sesuatu. Kalau gak memungkinkan cuci tangan bawalah hand sanitaizer. Kalau saya selalu menyemprot (hand sanitizer) dimanapun saya berada mau saya megang apa mau duduk, saya semprot semuanya," ungkapnya.
Selain itu, lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha itupun menyarankan agar tak usah memaksakan untuk pelesiran saat kondisi tubuh tidak fit. Musababnya, ucap dia, hal itu bisa beresiko rentan terkena virus Corona.
"Kalau merasa gak enak banget dan kalau merasa gak enak badan entah itu cuma pilek atau batuk dikit lebih baik di rumah aja karena kita gak pernah tau kita tuh sebenarnya kita itu membawa penyakit," ungkapnya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Jelang Libur Panjang, Anies Bakal Perketat Pengawasan di Restoran
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Gilang Dirga Jadi Cawabup Tapi Belum Lulus Kuliah, Pandji Pragiwaksono Beri Sentilan Menohok
-
Tergoda Gift TikTok, Istri Bawa Kabur Anak dan Buku Nikah Demi Selingkuhan!
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Mandatalam Earth Run 2024: Lari Menuju Bumi yang Hijau Run For Earth" di Podomoro Park, Bandung
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!