SuaraJabar.id - Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono mengakui, menginginkan ketua umumnya yakni Airlanggar Hartarto menjadi calon presiden pada Pilpres 2024.
Bahkan, kekinian, Airlangga sudah diproyeksikan sebagai calon presiden pada 2024. Hanya, Dave menegaskan tidak ada bayangan Jokowi yang nantinya mendampingi Airlangga sebagai cawapres.
Hal itu merupakan tanggapan atas ucapan Rocky Gerung yang menyandingkan Airlangga sebagai capres dan Joko Widodo atau Jokowi sebagai cawapres.
"Iya sebagai dia ketua umum partai, mendapatkan posisi di pemerintahan, dipercaya juga sangat luar biasa dan juga tindak-tanduknya juga sudah sangat baik dan performance sudah sangat baik, kalau bagi saya pribadi yang terbaik bagi kami untuk bangsa Indonesia adalah Pak Airlangga," tutur Dave dihubungi Suara.com, Kamis (5/11/2020).
Baca Juga: Rocky Gerung: 2024 Nanti, Pak Jokowi Jadi Wapres, Airlangga Presiden
Ia berujar pencalonan Airlangga sebagai capres pada 2024 bukan hal mustahil. Kekinian, upaya itu sudah mulai dibangun dari sekarang untuk meningkatkan elektabilitas.
"Ya tentu itu kalau saya pribadi itu yang sedang kita targetkan dan kita kerjakan untuk menaikkan rating-nya Pak Airlangga dan juga menciptakan produk-produk programnya juga yang sehingga kemampuan dan keberhasilannya semakin terlihat," ujar Dave.
Kendati menargetkan Airlangga sebagai capres, Dave menegaskan narasi Jokowi yang kemudian menjadi cawapres hanya sebuah klaim ngawur untuk merusak nama dan hubungan baik Partai Golkar dengan Jokowi. Pasalnya, hal tersebut tidak mungkin terjadi.
"Gak mungkin, pokoknya gak mungkin ajalah. Itu gak mungkin (Jokowi jadi cawapres Airlangga). Itu hanya khayalan kedengkian dari orang yang tujuannya untuk merusak nama baiknya Pak Airlangga, merusak hubungan, menghancurkan hubungan baik antara Golkar dengan Presiden Jokowi dan tidak ada ada ceritalah itu," tandasnya.
Sebelumnya, pemikir politik Rocky Gerung, mengungkapkan, bisa jadi pada Pilpres 2024, Jokowi akan kembali menjadi peserta tapi sebagai calon wakil presiden.
Baca Juga: Prediksi Pilpres 2024 Menurut Rocky Gerung; Airlangga Capres, Jokowi Wapres
Jokowi, kata dia, dimungkinkan menjadi cawapres mendampingi Menteri koordinator Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Berita Terkait
-
Bahlil Tanggapi Isu Jadi Menko Perekonomian Gantikan Airlangga, Begini Katanya
-
Bujuk Trump! Indonesia Bakal Borong Produk Impor AS Senilai Rp306 Triliun
-
Industri dan Bisnis Lagi Gonjang-ganjing, Pemerintah Siapkan Satgas PHK
-
Tim Ekonomi Indonesia Terbang ke AS, Negosiasi Tarif Resiprokal Jadi Agenda Utama
-
Airlangga Hartarto Sebut Tarif Resiprokal AS Jadi Angin Segar Ekspor Padat Karya Indonesia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura