SuaraJabar.id - Desember selalu jadi bulan spesial bagi Rhoma Irama dan Soneta Group. Pada 11 Desember mendatang, Soneta Group memasuki usia 50 tahun.
Separuh abad berkarier, asam garam perjalanan telah dilalui Rhoma dan Soneta. Salah satu paling diingat adalah ketika Soneta dicekal di masa Orde Baru.
"Kita pernah menjadi grup yang dicekal, nggak bisa muncul di televisi sampai 11 tahun, dipersulit saat melakukan live concert," kata lelaki yang akrab disapa Bang Haji di kawasan Depok, Jawa Barat, Selasa (8/12/2020).
Pelantun lagu Judi ini juga mengenang masa-masa ia dicaci maki saat mengucap salam ketika hendak memulai konser. Dia kerap dilempari sandal karena dianggap aneh.
Baca Juga: Rhoma Irama Berencana Duet Lagi dengan Elvy Sukaesih di 2021
"Pernah juga dilempar batu ketika pertama saya mengucapkan assalamualaikum pertama kali di pentas musik. Saat itu nggak ada salam diucapkan di panggung musik, ketika saya mengucap itu, hujan sendal, di Ancol itu keluar caci maki segala macam," ujarnya.
Rhoma Irama juga pernah dihujani batu saat manggung di Bandung, Jawa Barat. Kala itu, penggemar musik rock dan dangdut bentrok pada 1970-an.
"Kemudian kami juga pernah juga dilemparin batu," ujarnya.
"Saat terjadi konfrontasi rock sama dangdut waktu itu, pernah terjadi hujan batu. Karena waktu konfrontasi dangdut dan rock, itu sampai ke fisik," kata Rhoma lagi.
Namun, Rhoma tetap nekat melanjutkan musiknya di panggung. Akhirnya, lemparan batu itu berhenti sendiri.
Baca Juga: Catherine Wilson Mendadak Berhijab, Gisel Disarankan Minta Maaf
"Pernah suatu ketika konser di Bandung, puluhan ribu yang nonton, itu kandangnya musik rock waktu itu. Sebelum saya naik, itu sudah hujan batu. Tetapi saya bismillah aja, saya naik aja deh, sampai akhirnya mereka berhenti sendiri," katanya.
Berita Terkait
-
Cerita Titiek Puspa Bela Inul saat Goyang Ngebor Dicekal: Dia Diberi Tuhan Kelebihan Luar Biasa
-
Tak Punya Duit Waktu Dicekal Rhoma Irama Cs, Inul Daratista Kenang Jasa Titiek Puspa
-
Gus Miftah Turun Tangan soal Kisruh Nasab Habib, Ingatkan Bahaya Politik Identitas
-
Dapat Peran Pengemis, Momen Rhoma Irama Kembali Main Sinetron Ramai Dikasihani
-
Adik Rhoma Irama Meninggal Dunia
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI