SuaraJabar.id - Ada yang unik ketika Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendampingi Ariel Noah disuntik vaksin Covid-19 di RSKIA Kota Bandung, Kamis (14/1/2021).
Saat petugas menyuntikan vaksin ke lengan Ariel, pria yang akrab disapa Kang Emil ini terlihat memelototi gambar di kaus yang dikenakan Ariel.
Saat itu Ariel datang mengenakan kaus putih bergambar seorang anak lelaki dengan ekspresi lucu.
Anak itu tersenyum lebar dengan butiran keringat besar di dahinya. Senyum anak itu terlihat tak tulus.
Baca Juga: Amnesty Internasional: Ancaman Pidana Vaksinasi Corona Itu Melanggar HAM
Apa kaus itu menggambarkan perasaan Ariel saat itu?
Sebelum bersedia untuk disuntik Vaksin Covid-19, Ariel mengaku sempat dibuat bingung oleh pro dan kontra terkait vaksin yang akan disuntikkan ke tubuhnya.
“Sebenarnya saya keraguannya bukan masalah vaksin, tapi karena bingungnya liat keadaan prokontra mengenai vaksin ini,” kata Ariel di lokasi.
Ariel mengaku sejak pertama ditawarkan untuk disuntik vaksin, ia langsung menanyakan bahan apa saja yang akan digunakan. Menurutnya semua penjelasan logis sehingga tidak ada keraguan darinya.
“Dari pertama diberi kabar bahwa ada vaksinasi ini, saya sudah tanya duluan apa yang dimasukkan ke dalam badan saya, menurut saya semua penjelasan yang logis,” ungkapnya.
Baca Juga: Ini Jasa Besar Syekh Ali Jaber untuk Jawa Barat
Ariel tiba di lokasi, kemudian langsung dilakukan vaksinasi sekita pukul 11.31 WIB. Usai menjalani vaksinasi Ariel menjalani observasi selama 30 menit untuk melihat reaksi yang timbul.
“Yang dirasakan setelah vaksin, tidak merasakan apa-apa, tidak ada efek sampingnya,” ungkapnya di RSKIA Kota Bandung.
Di kesempatan yang sama, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, nantinya semua yang telah disuntik vaksin Covid-19 di tahap pertama ini akan menceritakan apa yang ia rasakan setelah disuntik.
"Kemudian darin yang pertama divaksin ada tokoh pemerintahan dan tokoh masyarakat, dan ada juga tokoh influencer yang punya pengaruh secara sosial di masyarakat, nanti kita beri kesempatan bagaimana, kenapa, perasaan,” kata Kang Emil.
Kontributor : Emi La Palau
Berita Terkait
-
Jokowi Pilih Kampanyekan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Ketimbang, RK-Suswono di Jakarta
-
Dapat Perintah Prabowo, Hercules Cs Deklarasi Dukung RK-Suswono di Pilkada DKI 2024
-
Jokowi Bakal Hadiri Kampanye Akbar RK-Suswono, SBY Masih Tentatif
-
Susi Pudjiastuti Merasa Tersindir Ridwan Kamil Bikin Guyonan Soal Janda: Mau Omong Apa Kau?
-
Buka-bukaan Ridwan Kamil, Dua Bulan Kampanye Habiskan Duit Rp 60 Miliar
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan