SuaraJabar.id - Berbicara soal dunia customizing atau modifikasi tunggangan kesayangan memang seru. Cukup mengubah tampilan standar dengan menampilkan velg sesuai selera, maka atmosfer yang dibawa mobil pun ikut berubah. Terkesan lebih personal sekaligus mempesona. HSR Wheel, brand velg asli Indonesia siap mewadahi kebutuhan ganti velg standar dengan berbagai gaya kekinian. Ada 14 toko baru disiapkan, berlokasi di Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, sampai Jawa Timur.
Seluruh toko resmi HSR Wheel baru ini dibuka untuk menjawab permintaan pasar yang cukup tinggi. Calon konsumen di Pulau Jawa bisa lebih dekat lagi dengan HSR Wheel.
Konsumen diharapkan bisa mengunjungi toko-toko resmi HSR Wheel di kotanya tanpa harus terkendala oleh jarak.
"Kami membuka seluruh toko-toko baru HSR Wheel ini untuk menjawab kebutuhan konsumen. Sebelumnya, banyak yang ingin membeli velg HSR namun terkendala jarak yang cukup jauh," papar Hendra Wijaya, Marketing Director HSR Wheel.
Baca Juga: Bersama DOCI, DFSK Glory 580 Tembus Jalur Lintas Sumatera
"Sebelumnya banyak yang mengeluh ingin velg HSR, namun tokonya jauh. Nah, berangkat dari banyaknya keluhan ini kami akhirnya memutuskan untuk membuka 14 toko baru di Pulau Jawa agar dapat menjangkau konsumen," lanjutnya.
Diharapkan dengan dibukanya toko-toko resmi HSR Wheel di Pulau Jawa ini membuat para calon konsumen, khususnya modifikator mendapatkan pelayanan terbaik dalam memodifikasi mobilnya.
"Tentunya dengan dibukanya 14 toko resmi ini dapat meningkatkan pelayanan HSR Wheel terhadap konsumen dalam berbagai hal, terutama dalam menanggapi permintaan konsumen terkait pelayanan yang belum tersedia di kota-kota tertentu," jelas Hendra Wijaya.
Demi lebih memudahkan para konsumen dan calon konsumen, seluruh toko resmi HSR Wheel baru sudah dilengkapi pelayanan free maintenance, balancing, pengisian angin ban dengan Nitrogen, sampai tambal ban.
Di seluruh toko yang berjumlah 14 ini, HSR Wheel siap memasarkan velg mobil, lowering kit, big brake kit HSR dan aksesoris mobil lain sesuai kebutuhan para modifikator untuk mobil kesayangannya.
Baca Juga: Sah! All New Honda CBR150R Resmi Mengaspal di Tanah Air
Selain brand velg sendiri, berbagai merek ban terkemuka di Indonesia juga dijual di HSR Wheel. Antara lain Accelera, Forceum, Zeetex hingga Yokohama.
Bila ban tadi dipadukan velg dari HSR Wheel tentunya membuat tampilan mobil makin keren.
Berita Terkait
-
5 Tempat Pesugihan yang Paling Terkenal di Pulau Jawa: Gunung hingga Pantai
-
8 Jalur Tengkorak di Jawa yang Sering Makan Korban, Pemudik Wajib Tahu
-
Kanker Anak di Luar Jawa Terabaikan, Akses Perawatan Masih Terbatas
-
Ban Mobil Pecah Saat Berkendara? Ini Dia Biang Keroknya
-
Berburu Velg Mobil Bekas, Awas Jangan Tertipu Tampilan Cantiknya
Terpopuler
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 3 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- Semakin Ganas, 3 Winger Persib Bandung di BRI Liga 1 Musim Depan
- Mengenal Sosok Nadya Pasha, Ramai Disebut Istri Indra Bruggman dan Sudah Punya 3 Anak
Pilihan
-
Setelah Naik Tinggi Imbas Perang Iran-Israel, Harga Minyak Dunia Akhirnya Stabil
-
Daftar 7 Sepatu Lari Brand Lokal Terbaik, Kombinasi Kenyamanan dan Daya Tahan
-
Danantara Suka Perusahaan Rugi?
-
Sri Mulyani Ungkap APBN Tahun Terakhir era Jokowi Bekerja Keras
-
Sri Mulyani "Nyentil" DPR: Tepuk Tangan Loyo Meski Ekonomi Tumbuh, Belum Makan Siang Ya, Pak?
Terkini
-
Hadapi Ancaman Sesar Aktif, Warga Kabandungan Dilatih Penyelamatan Diri dari Gempa Bumi
-
7 Link DANA Kaget Terbaru Hari Ini, Simak Cara Raih Saldo DANA Gratis Cuma Tinggal 'Klik'
-
DANA Kaget Kembali Hadir, Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Hari Ini, 1 Juli 2025
-
Dedi Mulyadi Jamin Utang BPJS Kesehatan Jabar Rp335 Miliar Beres di APBD Perubahan 2025
-
Waspada! Gempa Lembang Tak Picu Peningkatan Aktivitas, Tapi Tangkuban Parahu Simpan Potensi Erupsi