SuaraJabar.id - Belakangan artis Aldi Taher sering bikin heboh sekaligus gemas warganet. Kali ini, kehebohan terjadi gara-gara dia mengaku sebagai ustaz.
Hal itu terlihat dari unggahan terbaru instagramnya. Ia mengunggah video iklan produknya, namun keterangan videonya membuat heboh.
"Mie ayam ustadz Aldi Taher, SE-AR RAD," tulis Aldi Taher, Jumat (15/1/2021).
Dalam video tersebut, Aldi Taher duduk di depan gerobak mie ayam miliknya. Memakai kaos tanpa lengan dan celana pendek, ia menyantap mie ayamnya.
Baca Juga: Selamat, Istri Aldi Taher Hamil Anak Pertama
"Assalamualaikum warrahmatullahiwabarakatuh, nih mi ayam Aldi Taher yang yamin.. beuh...masyaallah, mi ayam gurih, dateng ke mi ayam Aldi taher yang gurih-gurih nyoi ada ceker, bakso dan toge, bismillah cobain ya..," ujar Aldi Taher langsung lahap memakannya.
Sontak, netizen ramai-ramai nyinyir di unggahan tersebut. Pertama, karena Aldi Taher mengaku ustaz. Kedua, dia tak membaca doa ketika menyantap mie ayam.
"Kalau bukan ustadz jangan deh serius. Itu gelar untuk ulama, jangan main-mainin ulama walau sekedar istilahnya," komentar @junaidi.jay
"Baca doa makan atau minimal bismillah lah, ngaku ustad, astagfirulloh banyakin istighfar deh bang. Malu napa ya dikit ajah," timpal @siti.a.puri.54
"Mohon maap sejak kapan Aldi Taher inu ustadz??" @gadis.subang
Baca Juga: Aldi Taher Umumkan Istrinya, Salsabilih Hamil Anak Pertama
Tak hanya itu, ada juga yang menyoroti pakaian Aldi Taher. Sebab, dari pakaian yang ia kenakan saja masih melanggar aurat karena memperlihatkan pahanya.
"Ngaku ustadz loh. Aurat dipamerin. Ngaji woy ngaji" komentar @kurakjayo_.
Berita Terkait
-
Hubungannya Lengket, Aldi Taher Sering Ditangisi Anak Saat Kerja
-
Jadwal Manggung Padat Sampai Ramadan, Aldi Taher Diprotes Anak
-
Vidi Aldiano, Jirayut Hingga Rizky Febian Sukses Meriahkan Weekend Project #2 'Sound of Love'
-
Tampil Satu Panggung, Aldi Taher Kagum ke Rizky Febian: Keren, Bisa Manggung Habis Begadang
-
Aji Mumpung, Aldi Taher Titip Pesan ke Deddy Corbuzier saat Manggung di Konser Tahun Baru
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
Terkini
-
Gubernur Dedi Mulyadi: Sertifikat Tanah di Sempadan Sungai akan Dicabut
-
Jabar Ditargetkan Punya 30 Sekolah Rakyat
-
Sidak Pasar Kosambi, Satgas Pangan Polda Jabar Tidak Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Pemkot Depok Sidak MinyaKita di Pasar Sukatani, Temukan Takaran Produk Tak Sesuai dan Harga di Atas HET
-
Sidak Pasar Gudang, Polres Sukabumi Kota Temukan MinyaKita yang Isinya Tidak Sesuai Ketentuan