SuaraJabar.id - Seorang warga negara asing yang membuat video soal dirinya naik motor berujung jadi sorotan warganet lantaran aksinya kelewat nyeleneh.
Bule perempuan yang tinggal di Bali ini, awalnya ingin menunjukkan dirinya telah menaiki sepeda motor seperti yang dilakukan para warga lokal.
Namun, aksi bule yang satu ini malah mengundang gelak tawa dan membuat publik keheranan. Usut punya usut, ia membonceng dengan posisi yang terbalik.
Hal ini diketahui dari video diunggah oleh akun Tiktok @diana.chebann. Dalam video viral tersebut, terlihat sepasang WNA yang tengah duduk di atas sepeda motor.
Rupanya, warganet menyoroti posisi duduk seorang wanita tersebut.
Posisi duduk bule itu seolah seperti warga lokal pada umumnya yaitu dengan duduk menghadap ke samping.
Namun, menurut warganet posisi duduk wanita tersebut salah lantaran kakinya bisa mengenai knalpot sepeda motor tersebut.
Video itu pun langsung dibanjiri komentar kocak warganet Indonesia.
Mereka berkomentar seolah-olah memberi tahu hal yang benar kepada bule tersebut.
Baca Juga: Bikin Ngakak, Kumpulan Reaksi Lucu Warganet Soal Kasus Kristen Gray
Uniknya, mereka menggunakan bahasa campuran saat berkomentar di video tersebut.
"Your duduk is kuwalik, you can kejengkang, jlungup, kesrempet nang simpangan, and your tokor kenek kenalpot, sami-sami," ujar akun Nasha.
"Hey Miss you don't sit ngadep right nanti your sikil kena kenalpot kan don't lucu lebih baik you duduk ngadep left lebih kane and your hp ketinggalan," balas akun Mta.
"You don't sit di sebelah kanan, seharusnya di sebelah kiri, itu not nyaman," komentar akun Joey.
"No no your duduk is terbalik nanti you bisa keserempet lalu you tejengkang that so bahaya you know," timpal akun Sabrina.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Spot Trekking Santai di Karawang Buat Healing Sekeluarga
-
KPK Garap Anggota DPRD Bekasi Iin Farihin! Buntut Kasus Suap Kolaborasi Bupati dan Sang Ayah?
-
Karawang Siap 'Glow Up' Tiru Cara Bogor Benahi Utilitas Udara yang Membahayakan
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0