SuaraJabar.id - Seorang bapak-bapak yang tengah unjuk gigi ilmu kanuragan atau kemampuan bertahan dari serangan menunjukkan respons tak terduga ketika dilempar batu.
Detik-detik pria ini bereaksi mempraktekkan kebolehannya bertahan dari serangan viral setelah videonya beredar di media sosial.
Diketahui dari unggahan video akun Twitter @tolongdibukain, respons bapak ini saat terkena batu di bagian punggungnya rupanya jadi sorotan warganet.
Sebab, alih-alih tak merasa apa pun lantaran menggunakan ilmu kebal, bapak-bapak ini malah menunjukkan rasa ngilu.
Baca Juga: Kisah Nenek Juma Korban Gempa Sulbar, Susah Jalan Gegara Kaki Tertimpa Batu
"Ilmu kanuragan," tulis @tolongdibukain pada caption, dikutip SuaraJabar.id, Rabu (3/2/2021).
Unggahan rekaman tersebut menunjukkan seorang bapak mengenakan baju silat berwana hitam dengan lis putih. Ia nampak memasang ancang-ancang dan mengambil nafas dalam-dalam.
Seorang rekan berdiri tepat di belakang pria ini untuk melemparkan batu berukuran cukup besar, guna menguji kemampuan kebalnya.
Setelah mengambil posisi bertahan, bapak itu pun siap menerima lemparan batu di punggungnya. Hal itu ia lakukan, untuk mengetes ilmu kanuragan yang dikuasainya.
Dengan aba-aba dari perekam video, pada hitungan ketiga batu itu langsung dilemparkan dengan kuat ke punggung sang bapak.
Baca Juga: Meteor Jatuh di Lampung Dipercaya Sembuhkan Penyakit, Batu Direndam Air
Namun, saking keras dan kuatnya lemparan, terdengar dentuman keras sampai bapak itu sampai terdorong ke depan.
Sambil menahan rasa sakit, rekannya yang melempar batu menyuruh bapak itu untuk mengambil dan membuang nafasnya.
"Bagus bagus, enggak (menenangkan bapak itu)," ujar perekam video.
"Lepas, lepas," ucap rekannya yang melempar batu untuk menarik dan membuang nafas.
Saking sakitnya, bapak itu tampak berjalan dengan posisi bungkuk. Bahkan suaranya tak dapat keluar.
Alhasil, video itu pun menjadi viral hingga disukai lebih dari 8 ribu dan telah dibagikan sebanyak 4 ribu kali.
Sejumlah warganet tampak memberikan beragam komentar nyeleneh dari aksi pamer ilmu kanuragan yang berakhir ngilu tersebut.
"Ternyata ilmunya bukan nahan rasa sakit, tapi nahan pengen ngomong kasar," ujar akun @dikakotop.
"Kasihan, padahal bapak ini tulang punggung keluarga. Ini malah tulang punggungnya mau dihancurkan," tutur akun @dickylee74.
"Mukanya nyebelin banget kayak pengen nangis tapi enggak bisa," imbuh akun @mhmdfkrhdyt.
"Ini enggak cocok dijadiin bercandaan si. Sudah jelas itu kesakitan, dan ku pikir bukan sesuatu yang bakalan baik-baik aja di umurnya yang segitu. Semoga si bapak gak kenapa-napa, ya," tulis akun @lelavalava.
Tonton video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
41.500 Warga Palestina Tewas, Israel Kebal Hukum, Korut: Mengerikan
-
5 Hero Mobile Legends yang Kebal dengan Skill Hook Franco
-
Demonstrasi di Kantor BP Batam Berakhir Ricuh, Jenderal Polisi Luka-luka Kena Lemparan Batu Pendemo
-
Fitri Salhuteru Sindir Nikita Mirzani: "Jangan Sok Merasa Kebal Hukum"
-
Cheat GTA 5 Kebal dan Anti Wasted di PS5, PS4, PS3, PC hingga Xbox
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Bey Machmudin Pamit Tinggalkan Gedung Sate, Titip Pesan untuk Jajaran Pemprov Jabar
-
Dugaan Penyimpangan Seks Oknum Guru SD di Purabaya Sukabumi, Pelajar Jadi Korban Pedofilia
-
Polres Pangandaran Amankan Tiga Pengedar Obat Keras, Salah Satunya Ditangkap di Masjid
-
Disdikpora Cianjur: Sekolah yang Rusak Akibat Bencana Alam Diperbaiki Tahun Ini
-
Geledah Rumah Produksi Miras Oplosan, Polres Cianjur Amankan Satu Orang dan Puluhan Liter Alkohol Murni