SuaraJabar.id - Di hadapan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bandung, Marshanda mengaku tak memiliki hubungan spesial dengan Arya Claporth.
Marshanda menjadi saksi dalam persidangan kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Arya Claporth terhadap mantan istrinya Karen Poore, yang digelar oleh Pengadilan Negeri Bandung, Jalan RE. L. L Martadinata, Kota Bandung, Selasa (16/2/2021).
Dalam kesaksiannya, baru diketahui jika tidak ada hubungan yang spesial antara Marshanda dengan Arya. Pasalnya Marshanda mengaku ia telah lama mengenal Arya dan juga keluarga Arya.
"Dari umur sembilan tahun saya kenal (Arya). Pertama kali waktu itu ingin konsultasi dengan ayah terdakwa, tentang bagaimana ke dunia seni. Karena saat itu saya ingin jadi penyanyi dan pemain film," kata Marshanda di depan majelis hakim, saat menyampaikan kesaksiannya.
Baca Juga: Artis Marshanda Datangi Pengadilan Negeri Bandung, Ada Apa?
Selang berjalannya waktu, ia dan Arya sekeluarga sempat tidak berkomunikasi. Pasalnya Richard Claporth ayah Arya, pindah ke Amerika Serikat untuk berkarir di sana.
Lama tak bertemu, pada tahun 2015, mereka bertemu kembali di Indonesia. Nah di situlah, Arya mengenalkan Karen Idol pada dirinya.
"(Arya) Mengenalkan kepada saya sebagai istrinya," kata dia
Dari perkenalan itu, Karen dan Marshanda terbilang cukup akrab. Bahkan Karen sempat menjadi manajer dirinya.
"Dulu ada hubungan profesional. Pelapor menjadi manajer saya," kata dia.
Baca Juga: Alhamdulillah, Drama Anak Gugat Ayah Rp 3 Miliar Berakhir dengan Pelukan
Cerita Percobaan Bunuh Diri Karen Idol
Setelah menerangkan soal hubungan ia bersama Arya dan Karen, Marshanda memberikan kesaksian, soal Karen Idol yang kerap kali mencoba bunuh diri.
Seingatnya dia, Karen pernah dua kali mencoba bunuh diri. Pertama di tahun 2015, Karen disebutkan pernah menjatuhkan diri dari motor. Namun ia tidak langsung mengetahui kejadian itu. Ia hanya mendapat cerita dari Arya.
"Karena berada dalam tekanan, sedang stres, karena tidak ada uang," kata Marshanda.
Percobaan bunuh diri kedua terjadi pada 2019 lalu. Di mana kejadian percobaan bunuh diri itu, diduga Marshanda sebagai pemicu dugaan laporan soal KDRT yang dilakukan Arya terhadap Karen.
"Menurut bukti yang saya lihat dan dengar itu upaya pencegahan bunuh diri," kata Marshanda.
Kontributor : Cesar Yudistira
Berita Terkait
-
Nia Ramadhani Lebih Pilih Kaya Tapi Jelek Daripada Miskin Tapi Cantik, Ternyata Ini Alasannya
-
Marshanda Heran Kini Banyak Orang Ngaku Bipolar: Gue Aja Mau Lepas
-
Blak-blakan di Depan Praz Teguh dan Ebel Cobra, Marshanda Ungkap Awal Mula Terkena Bipolar
-
Kisah Marshanda yang Tidak Mau Marah di Depan Putrinya Karena Pengaruh Bipolarnya
-
Sensen Wajib Tahu, Intip 7 Artis Yang Punya Utang Budi ke Raffi Ahmad
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya