SuaraJabar.id - Kota Sukabumi dikenal dengan beragam kuliner legendaris yang mampu memanjakan lidah penikmatnya. Salah satunya adalah kue mochi.
Mochi hampir selalu menjadi oleh-oleh wajib bagi orang yang berkunjung ke Kota Sukabumi. Termasuk bagi warga yang mudik ke kampung halaman mereka di Sukabumi. Saat kembali ke tempat mereka tinggal, mochi selalu menjadi oleh-oleh andalan.
Namun di saat ini pemerintah memberlakukan larangan mudik. Sulit untuk membeli langsung mochi di Sukabumi.
Untuk mengobati kerinduan, tak ada salahnya Anda mencoba membuat sendiri mochi. Yuk cobain bikin Mochi untuk menyambut kedatangan keluarga atau kerabat dari luar kota. Selain itu, bisa juga dijadikan oleh-oleh untuk mereka.
Baca Juga: Terduga Teroris Ditangkap saat Minta Perlindungan Orang Pintar
Kue yang diadaptasi dari Jepang ini bisa dikreasikan dengan berbagai macam isian, tetapi yang paling umum isian mochi kacang.
Berikut resep Mochi isi kacang yang mudah dibuat di rumah untuk menu kue lebaran.
Bahan dasar Mochi:
- 200 gram tepung beras ketan
- 20 gram tepung beras biasa
- 100 gram gula pasir
- 35 gram tepung maizena
- 1/4 sendok teh garam halus
- 2 sendok makan mentega tawar
- 250 ml air bersih
- 1/2 sendok teh pasta vanili
Bahan Isian:
- 30 gram gula pasir
- 80 gram kacang tanah sangrai
- Cara membuat isian Mochi:
- Sangrai 160 gram kacang tanah, setelah disangrai tumbuk hingga halus.
- Masukkan kacang tanah yang telah halus ke dalam wadah.
- Masukkan larutan dari 60 gram gula pasir dan 6 sendok air matang ke dalam wadah yang telah berisi kacang tanah.
- Aduk semua bahan hingga tercampur rata. Isian pun siap digunakan.
Cara membuat adonan Mochi:
Baca Juga: Waduh! Warga Dua Kampung Keracunan Es Cendol Saat Berbuka Puasa
- Siapkan wadah, campurkan tepung ketan 400 gr, tepung beras 20 gr, 4 sendok makan mentega lalu aduk hingga rata.
- Masukkan larutan yang terbuat dari 200 gram gula pasir, 1 sendok teh garam dan 500 ml air ke dalam wadah yang berisi tepung ketan dan tepung beras.
- Jika ingin Mochi berwarna silahkan tambahkan pewarna makanan.
- Aduk semua bahan tersebut hingga rata.
- Setelah semua bahan tercampur rata, masukkan adonan ke dalam pengukus.
- Kukus adonan selama 30 menit.
- Jika telah matang keluarkan adonan.
- Masukkan ke dalam wadah dan tunggu hingga suhunya turun.
Cara merangkai Mochi:
- Ambil bagian luar Mochi sebanyak 3 sendok makan lalu pipihkan.
- Setelah bagian luar Mochi dipipihkan, masukan isian kacang ke dalamnya sebanyak 1 sendok makan.
- Bungkus isian kacang dengan bagian luar hingga isian tidak terlihat.
- Setelah itu bentuk membulat.
- Mochi yang telah selesai dibulatkan kemudian diguling-gulingkan di atas tepung meizena yang sebelumnya telah disangrai.
- Sajikan Kue Mochi dalam piring cantik agar terlihat lebih menarik.
Selamat mencoba.
Berita Terkait
-
Nyalakan Sirine Darurat, Sopir Ambulans Bukan Bawa Pasien Tapi Warga yang Ingin Wisata ke Sukabumi
-
Nikmati Manisnya Mochi Es Krim Mangga di Momen Kebersamaan yang Spesial
-
7 Makanan Lebaran Khas Sukabumi yang Bikin Kangen saat Lebaran Tiba
-
Ramadan Penuh Berkah, Cleanermasjid & Driver ShopeeFood Kompak Bantu Masjid
-
Tanah Bergerak Guncang Bandung, 20 Rumah Rusak
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang