SuaraJabar.id - Acara lamaran pasangan selebritis Rizky Billar dan Lesty Kejora pada Minggu (13/6/2021) berjalan lancar.
Lamaran pedangdut dan pesinetron itu dilangsungkan di Villa Triniti (Gedong Putih), Desa Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Usai acara lamaran, pedangdut asal Cianjur itu mengaku lega acara lamarannya dengan pujaan hati berjalan lancar. Ia mengibaratkan seperti "bucat bisul".
"Seperti "bucat bisul" (perasaan lega). Udah plong, lega. Satu-satu udah selesai," ujar Lesty.
Pelantun tembang "Egois" berusia 21 tahun itu mengaku terharu dan bahagia. Termasuk kedua orang tuanya. Apalagi Lesty merupakan anak bungsu dan satu-satunya anak perempuan di keluarganya.
"Gimana gak terharu. Bapak sama mamah baru pertama kali menikahkan anakanya jadi pasti haru," ujarnya.
Sementara itu, Rizky Billar mengaku sempat gerogi ketika meminta izin untuk meminang Lesty kepada orang tuanya. Namum dengan gagahnya ia menyampaikan apa yang ada di dalam hatinya.
"Bagaimanapun kita sering becanda sebelumnya, tapi ketika harinya tiba tadi yaa saya nerveous. Alhamdulillah semua kata-kata yang terlontar dari mulut saya akhirnya keluar dan disampaikan pada Dede dan lamaran saya diterima," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, acara lamaran Leslar ini mencuri perhatian fans berat mereka sehingga memaksakan hadir ke lokasi lamaran.
Baca Juga: Resmi Dilamar, Ini 10 Potret Kedekatan Keluarga Lesti Kejora dan Rizky Billar
Sejumlah emak-emak rela datang ke acara lamaran yang diselenggarakan pada Minggu (13/6/2021) malam. Namun sayang, acara berlangsung tertutup sehingga fans Rizky-Lesti itu hanya menunggu di luar area gedung.
Sri Umiyati (60), salah seorang fans emak-emak mengaku berada di area acara pernikahan Leslar sejak pukul 14.00 WIB. Kemungkinan ia dan teman-temannya bakal menunggu sampai acara selesai demi bisa bertemu dengan keduanya.
"Nunggu biar bisa bertemu sama Lesti dan Rizky," ucap Upin.
Ia mengidolakan keduanya karena pasangan yang serasi. Keduanya juga dikenal sebagai artis yang baik dan ramah.
"Iya ngefans sudah lama, baik soalnya. Jadi kita doakan acara lamarannya lancar dan mereka jadi keluarga sakinah, mawaddah, warohmah setelah nikah nanti," kata Sri.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Komisioner Kompolnas Buka Suara Terkait Larangan Polisi Aktif Menjabat di Organisasi Sipil
-
19 Tersangka dan 4 Proyek Ganda, Siapa Lagi yang Terseret Usai OTT?
-
Sadis, Begal di Karawang Tak Ragu Bacok Korban Demi Motor
-
Gerbang Tol Karawang Timur Diambil Alih Tanggung Jawab Bupati Aep, Apa Rencananya?
-
Pakar Kebijakan Publik Kritik MK: Polisi dan Kementerian Sama-Sama Sipil