SuaraJabar.id - Penggawa Tim Nasional atau Timnas Palestina yang baru bergabung dengan Persib Bandung, Mohammed Rashid diyakini Pelatih Persib, Roberts Alberts tidak akan mengecewakan Bobotoh.
Robert Alberts mengaku yakin, Mohammed Rashid bakal bisa menjalankan perannya sebagai gelandang bertahan di Persib sebagaimana espektasi Bobotoh.
"Persib adalah klub besar dengan suporter yang fantastis. Maka dari itu, pemain yang bergabung harus bisa mengatasi ekspektasi tersebut. Kami percaya, Rashid bisa memenuhi ekspektasi itu," kata Robert.
Pelatih asal Belanda itu mengaku sudah melakukan pemantauan terhadap pemain berusia 26 berpaspor Palestina itu. Dikatakannya, Rasyid merupakan gelandang yang terakhir memperkuat klub Al Jeel di Liga Arab Saudi.
Baca Juga: Delapan Tim Peserta Piala Wali Kota Solo Tak Keberatan Adanya Penundaan
Robert mengaku sudah memperhitungkan cara Rashid beradaptasi dengan Persib. Dengan rencana bergulirnya Liga 1 pada 10 Juli mendatang, ia pun meyakini, ini adalah waktu yang pas untuk merekrutnya.
"Kita sekarang tahu Liga akan dimulai 10 Juli dan kontraknya bersama tim di Arab Saudi telah berakhir. Jadi, soal waktu, ini hal bagus. Karena banyak yang jadi pertimbangan ketika kami memilih pemain," katanya.
Sebelumnya diberitakan, Pemain Tim Nasional Palestina bernama Mohammed Bassim Rashid resmi memperkuat klub sepakbola kebanggaan masyarakat Jawa Barat, Persib Bandung.
Kepastian Mohammed Bassim Rashid menjadi bagian tim Persib Bandung diumumkan secara resmi oleh PT Persib Bandung Bermartabat.
Bergabungnya Rashid merupakan pilihan pelatih Robert Alberts setelah memantau performa sang pemain di sepanjang tahun 2021 ini. Pemain asal Palestina itu akan mengisi satu slot pemain asing asal benua Asia.
Baca Juga: Ezra Walian Dipuji Netizen Usai Pungut Sampah yang Dibuang Rekan Setimnya
Kontrak kerjasama antara Persib dan gelandang bertahan asal Palestina ini berdurasi satu tahun ke depan. Pemain kelahiran Ram Allah, 3 Juli, 26 tahun lalu ini didatangkan dari Al Jeel dengan status bebas transfer.
Berita Terkait
-
Ekonomi Kreatif Suporter: Dari Kecintaan kepada Persib hingga Tembus Pasar Asia
-
Misi Juara Lagi: Skenario Persib Bandung Back to Back Liga 1
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI