Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 24 Agustus 2021 | 18:25 WIB
Pohon pisang milik Engkos warga Desa Gereba, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, yang berbuah 2 tandan. [HR Online]

SuaraJabar.id - Rumah seorang warga Desa Gereba, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat diserbu warga. Warga datang untuk menyaksikan langsung fenomena langka yang terjadi di rumah tersebut.

Rumah yang ramai didatangi warga itu merupakan milik Engkos. Warga datang untuk melihat dan mengabadikan gambar fenomena langka yag terjadi di sekitar rumah Engkos.

Dari penuturan perangkat desa setempat yang bernama Usman, fenomena langka yang terjadi di sekitaran rumah Engkos adalah adanya pohon pisang yang berbuah dua tandan.

“Karena banyak yang menganggapnya unik dan langka, maka banyak warga yang sengaja mengabadikan pohon pisang berbuah 2 tandan itu,” kata Usman, Selasa (24/08/2021) dikutip dari

Baca Juga: Cara Membuat Kulit Lumpia Anti Sobek, Cuma Butuh 2 Bahan! Ini Rahasianya

Lebih lanjut Usman menambahkan, pohon pisang pada umumnya memang berbuah satu kali dengan satu tandan saja.

“Kemudian, pohon yang sudah berbuah tersebut akan mati dengan sendirinya,” ucapnya.

Sehingga, sambungnya, fenomena pohon pisang yang memiliki buah lebih dari 1 tandan ini baru kali pertama. Selain itu, banyak yang menganggapnya sebagai kejadian yang tidak biasa.

Menurutnya, bagi orang yang baru kali pertama melihat pohon pisang berbuah 2 tandan menganggapnya sebagai hal yang unik. Sehingga menjadi pusat perhatian dan mengabadikannya.

“Walaupun memang sebetulnya pohon pisang bisa mengeluarkan lebih dari 1 tandan dalam sekali berbuah. Hal itu karena mutasi alami yang tidak stabil,” tuturnya.

Baca Juga: Alasan Buah Pisang Sangat Baik untuk Makanan Pendamping Bayi

Namun, katanya, fenomena tersebut jarang terjadi bahkan langka untuk daerah Cipaku Kabupaten Ciamis.

Load More