SuaraJabar.id - Mojang Sukabumi bernama Hanna Hervia Beauty membuat prestasi membanggakan dengan lolos ke babak final ajang bergengsi level dunia, yakni Miss Universe Muslimah.
Mojang geulis yang akrab disapa Hanna dan Beauty ini mewakili Indonesia di final Internasional Miss Universe Muslimah di New Delhi, India setelah mengalahkan ratusan pesaing dari beberapa negara.
Memiliki nama yang sangat serasi dengan pesona wajahnya, gadis berusia 26 tahun ini berasal dari Kampung Surade Wetan, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Hanna dinyatakan lolos ke grand final dari 500 peserta yang mengikuti ajang bergengsi dari berbagai negara seperti India, Morocco, Iran, South Africa, Mesir, Kenya, Bangladesh, Turki, Dubai, UAE, Tunisia, serta Nigeria.
Baca Juga: Bocah 2 Tahun dari Kasta Dalit Masuk Kuil, Orang Tuanya Didenda Rp 4,4 Juta
"Perlombaan dilakukan secara virtual dengan jumlah peserta 500 orang dari berbagai negara. Seleksi awal untuk lolos ke dalam top 32," ungkap Hanna kepada Sukabumupdate.com-jejaring Suara.com, Selasa (21/9/2021).
Di tahap tersebut ke-32 peserta akan kembali mengikuti proses seleksi untuk menentukan masuk final menjadi 12 besar.
"Final akan diselenggarakan tanggal 30 September 2021 mendatang," ujar anak pertama dari pasangan Sopiyan dan Neng Herliani ini.
Saat ini gadis kelahiran Bogor tahun 1994 tersebut berprofesi sebagai perawat di RS Azra Bogor.
Tidak hanya itu saja, Hanna juga memiliki lembaga kursus Bahasa Inggris & komputer bernama Hanna Hersop di Surade Sukabumi.
Baca Juga: Awas Bun! Ada Jambret yang Incar Siswa SD yang Sedang Belajar Daring
Alumnus keperawatan Universitas Muhammadiyah Sukabumi & Universitas MH Thamrin Jakarta ini berharap dirinya bisa menjadi juara di ajang Miss Universe Muslimah 2021.
Berita Terkait
-
Review Good One: Film yang Begitu Jujur dan Menampar Kesadaran Kita
-
Viva sampai Wardah, 7 Rekomendasi Produk Anti Aging Lokal: Awet Muda Tanpa Bikin Kantong Jebol
-
Sinopsis Film Chhorii 2, Dibintangi Nushrratt Bharuccha dan Soha Ali Khan
-
Sinopsis Jaat, Film Action India Dibintangi Sunny Deol dan Randeep Hooda
-
Kisah Norma Risma Versi India, Ibu Kawin Lari dengan Calon Menantu Menjelang Pernikahan Putrinya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura