SuaraJabar.id - Persib Bandung mengalami empat hasil seri beruntun di empat laga terakhir mereka di BRI Liga 1 2021 setelah tak mampu mencuri poin penuh saat menghadapi PSM Makassar dengan skor 1-1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu malam (2/10/2021).
Gagal mencuri poin penuh dari PSM, Persib Bandung saat ini bertengger di posisi ke-4 di klasemen sementara BRI Liga 1. Sedangkan PSM menghuni posisi ke-6.
Pada babak pertama, Persib langsung melalukan serangan dan Febri Hariyadi berhasil menciptakan peluang namun sayang tendangannya masih melebar.
Selanjutnya pada menit 25, Persib kembali memberikan ancaman kali ini melalui Wander Luiz yang menyambut umpan dari Mohammed Rashid namun sayang sundulan dari penyerang asa Brazil itu masih bisa dihalau oleh penjaga gawang PSM Syaiful.
Baca Juga: BRI Liga 1: Persebaya Hadapi PSIS Semarang Tanpa 4 Pemain Kunci
Setelahnya, PSM yang mendapatkan peluang ketika Willem Jan Pluim melesakkan bola ke gawang Persib yang masih bisa diselamatkan oleh penjaga gawang Teja Paku Alam.
Pada menit-menit akhir babak pertama, PSM kembali melakukan ancaman namun upaya dari Yakob Sayuri masih belum bisa disempurnakan oleh Ilham Udin Armayn karena sundulannya tersebut masih bisa ditepis oleh Teja yang membuat skor tetap sama kuat 0-0.
Pada babak kedua, Persib akhirnya bisa membuat gol terlebih dahulu setelah umpan tendangan dari Febri Hariyadi terkena bek PSM Serif Hasic yang masuk ke gawangnya sendiri dan membuat skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Maung Bandung.
Tertinggal lebih dulu, pelatih PSM Milomir Seslija memasukkan beberapa pemain bertipe menyerang untuk menggempur lini pertahanan dari Persib.
Strategi dari PSM akhirnya membuahkan hasil pada menit 77 ketika penyerang pengganti Saldi berhasil menceploskan bola ke sisi kanan gawang Teja Paku Alam yang membuat skor menjadi imbang 1-1.
Baca Juga: PSM Makassar Batalkan Kemenangan Persib Bandung di Stadion Wibawa Mukti
Pada sisa waktu babak kedua, kedua tim terus berupaya untuk mencari gol kemenangan namun hingga pada akhirnya skor sama kuat 1-1 tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Pertandingan ini menjadi penutup kedua tim untuk seri pertama Liga 1 sebelum nanti memulai seri kedua yang digelar di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta pada pertengahan Oktober mendatang. [Antara]
Berita Terkait
-
Pemain-pemain Persija Sedang Marah! Kenapa?
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Media Malaysia: Jordi Amat Diincar 2 Klub Indonesia
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H