SuaraJabar.id - Puluhan kolam ikan ikut terendam banjir ketika Sungai Cikaso di Kabupaten Ciamis meluap.
Kolam ikan itu terendam banjir bersama puluhan rumah warga di Desa Sindanghayu, Kecamatan Banjarsari, Ciamis, Jabar sejak Kamis (4/11/2021) dini hari tadi.
Pada Kamis pagi, beberapa warga mencoba untuk menangkap ikan yang kabur saat kolamnya terendam banjir.
“Sebagian warga di sini kini memanfaatkan banjir untuk menjala ikan, di sini kan banyak kolam yang terendam oleh banjir, jadi ikan ikannya pada kabur,” ujar seorang warga bernama Sapdi.
Baca Juga: Duh, Jalan Provinsi di Kabupaten Banyumas Nyaris Putus Karena Longsor
Diberitakan sebelumnya, puluhan rumah di Dusun Cilangkap, Desa Sindanghayu Kecamatan Banjarsari, Ciamis, Jabar, terendam banjir Kamis (4/11/2021) dini hari.
Banjir tersebut berasal dari luapan air sungai Cikaso.
Kepala Desa Sindanghayu Yogi Yanuar membenarkan wilayahnya terendam banjir.
“Banjir ini terjadi saat hujan deras yang terjadi di wilayah Banjarsari sejak Rabu malam,” ujar Yogi.
Ia menyebut, air masuk ke pemukiman warga sekitar pukul 03.00 WIB.
“Sekitar 60 rumah terkepung banjir, dan 10 rumah malahan sudah terendam hingga ke dalam rumah,” katanya.
Banjir ini kata Yogi, merupakan air kiriman dari hulu sungai.
Baca Juga: Banjir Terjang Alor, 10 Rumah dan 7 Hektare Sawah Rusak
“Jam 7 pagi air kembali naik namun sekarang alhamdulillah sudah surut kembali,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Berkeliaran di Natuna Utara Diduga Curi Ikan, 2 Kapal Berbendera Vietnam Berakhir Kayak Gini
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Kalsel Selamatkan Ikan Lokal: 36.000 Benih Ditebar! Ini Dampaknya Bagi Anda
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI