Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Kamis, 18 November 2021 | 08:30 WIB
Acara Section Meeting atau pra event Kongres Pemerintahan Daerah se-Asia Timur ke-11 yang akan dihadiri oleh sekitar 230 peserta dari perwakilan pemerintah daerah se-Asia Timur. [Antara]

Kongres Pemerintah Daerah se-Asia Timur diinisiasi oleh Pemerintah Prefektur Nara, Jepang. Kongres itu dibentuk dalam rangka mendasari pembangunan Asia Timur dan mendukung langkah proaktif dalam merealisasikan ide-ide.

Kongres itu beranggotakan 75 pemerintah daerah dari 7 negara.

Pada tahun 2014 melalui surat Gubernur Prefektur Nara tanggal 1 Juli 2014, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menerima undangan tawaran untuk menjadi anggota the East Asia Local and Regional Government Congress.

Melalui surat Dirjen Kantor Gubernur Prefektur Nara Jepang tanggal 17 Oktober 2014 tentang Announcement of Approved New Members of the East Asia Local and Regional Government Congress (NOTICE), Pemerintah Provinsi Jawa Barat secara resmi diterima sebagai anggota the East Asia Local and Regional Government Congress yang tercatat dalam dokumen Referensi Nomor 194 tertanggal 3 Oktober 2015.

Baca Juga: Kejati Jabar Klaim Turun Tangan di Kasus Istri Marahi Suami Mabuk

Provinsi Jawa Barat akan menjadi tuan rumah dari Kongres Asia Timur ke-11 pada tanggal 17 November 2022, berdasarkan kesepakatan antara Gubernur Jawa Barat dan Gubernur Nara pada tahun 2015 lalu setelah dilakukan penundaan karena Pandemi COVID-19.

Load More