SuaraJabar.id - Ada sejarah Kabupaten Karawang yang perlu diketahui para penduduknya kini. Agama islam masuk ke Karawang pada abad XV Masehi yang dibawa oleh ulama besar Syeeikh Hasanudin bin Yusup Idofi dari Champa yang terkenal dengan sebutan Syeikh Quro. Pada saat itu Karawang sebagian besar merupakan hutan belantara dan rawa-rawa.
Pada tahun 1579 Masehi Kerajaan Pajajaran runtuh, setelah itu pada tahun 1589 M Kerajaan Sumedanglarang didirikan sebagai penerus Kerajaan Pajajaran dengan dipimpin oleh Raja Prabu Geusan Ulun. Kerajaan ini pusat pemerintahan di Dayeuhluhur dengan membawahi Sumedang, Galuh, Limbangan,Sukakerta dan Karawang.
Prabu Geusan Ulun wafat pada tahun 1608 dan kemudian digantikan oleh putranya Ranggagempol Kusumahdinata. Pada saat itu Jawa Tengah telah berdiri Kerajaan Mataram dengan Rajanya Sultan Agung (1613-1645). Cita-cita Sultan Agung pada pemerintahannya adalah dapat menguasai Pulau Jawa dan mengusir Kompeni atau Belanda dari Batavia.
Pada tahun 1620 Ranggagempol Kusumahdinata menghadap ke Mataram untuk menyerahkan Kerajaan Sumendanglarang dibawah naungan Kerajaan Mataram. Karena Ranggagempol Kusumahdinata masih mempunyai hubungan keluarga dengan Sultan Agung.
Baca Juga: Bentrokan Ormas di Karawang Pecah, Satu Mobil Hancur dan Dua Orang Dikabarkan Luka Parah
Ranggagempol Kusumahdinata diangkat sebagai Bupati (Wandana) oleh Sultan Agung untuk tanah Sunda dengan batas-batas wilayah disebelah Timur Kali Cipamali, disebelah Barat Kali Cisadane, disebelah Utara Laut Jawa, dan disebelah Selatan Laut Kidul.
Ranggagempol Kusumahdinata wafat oada tahun 1624 dan sebagai penggantinya Sultan Agung mengangkat Ranggagede, Putra Prabu Geusan Ulun.
Putra Ranggagempol Kisumahdinata yang bernama Ranggagempol II yang seharusnya menerima tahta kerjaan, merasa disisihkan dan sakit hati. Kemudian Ranggagempol II berangkat ke Banten untuk meminta bantuan Sultan Banten agar dapat menaklukkan Kerajaan Sumedanglarang dengan imbalan seluruh wilayah kekuasaan Sumedanglarang akan diserahkan kepada Banten.
Kemudian Sultan Banten mengirim banyak tentara ke Karawang terutama di sepanjang Sungai Citarum. Dikirimkannya tentara ke Karawang tidak hanya untuk memenuhi keinginan Ranggagempol II namun juga awal usaha Banten untuk menguasai Karawang sebagai persiapan memerebut kembali pelabuhan Banten yang telak di kuasai Belanda yaitu pelabuhan Sunda Kelapa.
Sejarah Kabupaten Karawang tidak berhenti di situ, berita masuknya tentara Banten ke Karawang sudah sampai ke Mataram. Pada Tahun 1624, Sultan Agung mengutus Surengrono (Aria Wirasaba) dari Mojo Agung, Jawa Timur untuk berangkat ke Karawang dengan membawa 1000 Prajurit dengan keluarganya, dari Mataram melalui Banyumas dengan tujuan untuk membebaskan Karawang dari pengaruh Banten.
Baca Juga: Alasan Jaksa Ganti Tuntutan Setahun Penjara Bagi Terdakwa Istri Marahi Suami Mabuk
Langkah yang dilakukan Aria Surengrono adalah mendirikan 3 desa yaitu Waringinpitu (Telukjambe), Desa Parakansapi (di Kecamatan Pangkalan yang sekarang telah terendam Waduk Jatiluhur) dan Desa Adiarsa (Sekarang ternlasuk di Kecamatan Karawang Barat), dengan pusat kekuatan di ditempatkan di Desa Waringinpitu.
Pada tahun 1628 dan 1629 , tentara Mataram diperintahkan untuk melakukan penyerangan terhadap VOC di Batavia oleh Sultan Agung. Akan tetapi serangan tersebut gagal disebabkan keadaan medan yang berat. Sultan Agung kemudian menetapkan Daerah Karawang sebagai pusat logistik yang harus mempunyai pemerintahan sendiri dan langsung berada dibawah pengawasan Mataram serta harus dipimpin oleh seorang pemimpin yang cakap dan ahli perang sehingga mampu menggerakkan masyarakat untuk membangun pesawahan guna mendukung pengadaan logistik dalam rencana penyerangan kembali terhadap VOC (belanda) di Batavia.Sultan Agung mengutus kembali Wiraperbangsa Sari Galuh dengan membawa 1.000 prajurit dengan keluarganya menuju Karawang pada tahun 1632, dengan tujuan memebesakan Karawang dari pengaruh Banten.
Tugas yang diberikan kepada Wiraperbangsa dapat dilaksanakan dengan baik dan hasilnya langsung dilaporkan kepada Sultan Agung. Atas keberhasilannya Wiraperbangsa oleh Sultan Agung dianugrahi jabatan Wedana (Setingkat Bupati) di Karawang dan diberi gelar Adipati Kertabumi III serta diberi hadiah sebilah keris yang bernama "Karosinjang".
Setelah Wiraperbangsa Wafat, Jabatan Bupati di Karawang dilanjutkan oleh putranya yang bernama Raden Singaperbangsa dengan gelar Adipati Kertabumi IV (1633-1677).
Pada abad XVII Mataram merupakan kerajaan terbesar dj Pulau Jawa dengan raja Sultan Agung. Ia tidak menginginkan wilayah Nusantara dijajah oleh bangsa lain dan ingin mempersatukan Nusantara.
Pada tanggal 14 September 1633 M, bertepatan dengan tanggal 10 maulud 1043 Hijriah, Singaperbangsa dilantik Sultan Agung sebagai Bupati Karawang yang pertama. Pada tanggal 10 maulud diperingati hari jadi Kabupaten Karawang.
Senjata Khas Karawang
Senjata di karawang adalah golok pusaka karya salah satu budayawan Karawang. Golok merupakan senjata masyarakat untuk melawan penjajahan.
Setelah kita mengetahui tentang sejarah dan senjata tradisional di Kabupaten Karawang, sekarang kita membahas daftar kepala daerah Kabupaten Karawang dari masa ke masa. Berikut daftar kepala daerah Kabupaten Karawang.
1. 1633 – 1679
Kiayi Panembahan Singaperbangsa (R.A.Kertabumi IV)
2. 1679 - 1720
Raden Anom Wirasuta (R.A.A Panatayuda I)
3. 1721 – 1731
Raden Jayanegara (R.A.A. Panatayuda II)
4. 1731 – 1752
Raden Singanegara (R.A.A.Panatayuda III)
5. 1752 – 1786
R.M.Soleh (Dalem Balon/D.Serambi/R.A.A.Panatayuda IV
6. 1786 – 1811
Dalem Suro (R.A.A.Singosari Panatayuda)
7. 1811 – 1811
Raden Adipati Surialaga
8. 1811 – 1820
Raden Adipati Sastradipura
9. 1820 - 1827
Raden Adipati Surianata
10. 1827 - 1830
Raden Dalem Santri / R.A. Suriawinata I
11. 1830 – 1849
Raden Dalem Solawat (R.H.M.Syirod R.A.Suriawinata II)
12. 1849 – 1854
Raden Sastranegara
13. 1854 – 1863
Raden Tumanggung Aria Sastradiningrat I (Dejan Ajian)
14. 1863 – 1886
Dalem Bintang R.Adikusumah (R.A.A. Sastradiningrat II)
15. 1886 – 1911
Raden Suriakusumah (R.A.A.Sastradiningrat III)
16. 1911 – 1925
Raden Adipati Gandanegara
17. 1925 – 1942
Raden A.A.Sumamiharja
18. 1945 – 1945
Raden Panduwinata
19. 1945 – 1948
Raden Djuarsa
20. 1948 – 1949
Raden Ateng Surya Satjakusumah
21. 1949 – 1950
Raden Hasan Surya Satjakusumah
22. 1950 – 1951
Raden H. Rubaya Suryanatamihardja
23. 1951 – 1961
Raden Tohir Mangkudijoyo
24. 1961 – 1971
Letkol Inf. Husni Hamid (Bupati Kdh)
25. 1971 – 1976
Letkol Inf.Setia Syamsi (Bupati Kdh)
26. 1976 – 1981
Kol.Inf.Tata Suwanta Hadisaputra (Bupati Kdh)
27. 1981 – 1986
Kol.Cpl.H.Opon Supandji (Bupati Kdh)
28. 1986 – 1996
Kol.Czi.H.Sumarmo Suradi (Bupati Kdh)
29. 1996 – 1999
Kol.Inf.Drs.H.Dadang S.Muchtar (Bupati KDH)
30. 1999 – 2000
RH.Daud Priatna, SH (Penjabat Bupati)
31. 2000 – 2005
Letkol.Inf.Achmad Dadang
32. 2005 s.d.2010
Kol.Inf.Drs.H.Dadang S.Muchtar (Bupati)
33. 2010 s.d. sekarang
Imam Somantri (Pejabat Bupati)
Selain sejarah perjuangan di Kabupaten Karawang juga memiliki pusat wisata yang menarik untuk dikunjungi saat berlibur ke Karawang. Berikut daftar pusat wisata yang ada di Karawang.
1. Green Canyon Ciomas
2. Pantai Tanjung Baru
3. Pantai Tanjung Pakis
4. Curug Bandung
5. Danau Cipule
6. Curug Cigentis
7. Kampung Wisata Curug Cigentis.
Itulah tadi sejarah Kabupaten Karawang hingg senjata yang dimiliki para pejuangnya.
Kontributor : Annisa Nur Rachmawati
Berita Terkait
-
Ibu di Karawang Dipenjara 14 Bulan Ulah Digugat Anak Kandung, Buntut Berebut Warisan Mendiang Suami!
-
Siapa Diego Ananda Pitt? Mesin Gol Benfica Berdarah Karawang Cetak 2 Kali Quattrick
-
Harta Bupati Karawang Capai Ratusan Miliar, Pantas Disebut Terkaya di Jawa Barat Kalahkan Nina Agustina
-
Kapan Stasiun Whoosh Karawang Dioperasikan?
-
Ibu dan Anak di Karawang Tewas Gantung Diri, Suami Baru Pulang Kerja Langsung Syok Berat
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan
-
KPU Jabar Ungkap Lima Daerah Berpotensi Alami Sengketa Pilkada 2024, Salah Satunya Depok
-
Penghitungan Sementara KPU: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Pilgub Jabar
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit