SuaraJabar.id - Artis Irish Bella memiliki cara tersendiri untuk mendidik buat hatinya, Air Rumi Akbar 1453. Irish ingin putra pertamanya itu lebih mengenal dan mencintai alam.
Bersama suaminya, Ammar Zoni, Irish mulai mengajak dan mengenalkan Air Rumi berwisata untuk menikmati pemandangan. Seperti yang terpantau belum lama ini.
Irish dan Ammar membawa Air Rumi yang baru berusia 1 tahun lebih ke kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Ia ingin anaknya mengenal alam sejak dini.
"Kita juga memperkenalkan alam kepada anak sejak kecil agar dia terbiasa," kata Irish Bella, belum lama ini di Lembang, Bandung Barat.
Diusia 1 tahun lebih, kata Irish, anak pertamanya itu terlihat sangat menyukai alam. Ia dan sang suami berencana untuk lebih sering membawa anak yang lahir pada 18 September 2020 itu bermain di alam.
"Air sangat senang dengan alam, karena kita sudah biasakan agar dekat dengan alam seperti hutan," ujar Irish.
Bahkan, Irish dan Ammar Zoni berencana mengajak Air Rumi mendaki ke Gunung Agung, Bali. "Dalam waktu dekat ingin membawa Air ke Gunung Agung, Bali," tambah Ammar Zoni.
Irish Bella dan Ammar Zoni menikah pada 28 April 2019 di Lembang, Bandung Barat. Kemudian pada 18 September 2020, pasangan sesama artis itu dikaruniai anak pertamanya yang diberinama Air Rumi Akbar 1453.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Suratnya Dibacakan, Ammar Zoni Ngaku Tulisannya Didikte Pihak Rutan
-
Chat Ammar Zoni Dibongkar, Minta Plastik Klip ke Pacar Diduga buat Narkoba
-
Ammar Zoni Desak Hakim Putar CCTV, Ada Bukti Video Polisi Bawa Alat Setrum Saat Interogasi
-
Ammar Zoni Ngaku Disuruh Bikin Surat Pengakuan Jual Narkoba di Rutan
-
Biasa Kemeja Putih, Ammar Zoni Kini Kompak Pakai Baju Krem dengan Pacar Jelang Sidang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Sumedang Bukan Cuma Tahu! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam Estetik yang Wajib Kamu Kunjungi
-
Ketua DPRD Bogor Desak Polisi 'Sikat Habis' Tambang Emas Ilegal di Pongkor dan Cigudeg
-
Dilema Perut vs Aturan di Pongkor: ESDM Akui Marak Tambang Emas Ilegal di Bogor
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 17 Kurikulum Merdeka: Panduan Lengkap Identifikasi SDA
-
Baru Kumpul Tahun Baru, Keluarga Pramugari Esther Aprilita di Bogor Masih Berharap Mukjizat