SuaraJabar.id - Pebulu tangkis Anthony Sinisuka Ginting berharap bisa mengkudeta tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen dari ranking satu Badminton World Federation (BWF).
Namun untuk mencapai puncak, tunggal putra kelahiran Cimahi, Jawa Barat itu butuh poin banyak. Sebab, Ginting harus melewati empat pemain lainnya yang berada di atasnya.
Pemain berusia 25 tahun itu kini berada di posisi 5 dengan mengumpulkan 87.567. Di atas Anthony masih ada Chou Tien Chen (4), Andres Antonsen (3), Kento Momota (2) dan tentu saja Viktor Axelsen (1).
"Rangking 1 dunia pastinya pengen banget karena sekarang puji tuhan sudah di ranking 5 dunia. Memang kalau di lihat dari angkanya tinggal 4 lagi cuma enggak mudah," kata Ony, sapaan Anthony Ginting saat ditemui di Pemkot Cimahi pada Selasa (21/12/2021).
Namun untuk mencapai posisi puncak BWF tersebut, Ginting tentunya harus bekerja keras untuk meraih poin maksimal disetiap event. Terlebih lagi perebutan point di papan klasmen BWF saat ini cukup ketat.
Namun, Ginting tak ingin terlalu memikirkan targetnya itu. Ia hanya akan fokus untuk melahap menu latihan dan memaksimalkan setiap turnamen yang diikutinya. Sebab, kemenangan di setiap laga akan sangat berpengaruh terhadap posisinya.
"Pastinya lebih fokus dulu ke latihan yang ada terus, turnamen-turnamen yang ada karena dari hasil turnamen itu mempengaruhi poin buat nambah ranking. Jadi fokusnya ya saya gak mau terlalu mikirin ranking satunya dulu jadi mikirinnya persiapan yang bisa saya lakuin," pungkasnya.
Ginting sendiri harus kehilangan banyak poin setelah hasil kurang memuaskan dalam beberapa event kejuaraan badminton beberapa waktu lalu di Indonesia. Ditambah tidak ambil bagian dalam sejumlah event, termasuk BWF World Championships.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Baca Juga: Ini yang Dirasakan Anak Usia 6-11 Tahun usai Disuntik Vaksin COVID-19
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Kaleng-Kaleng! SKF Indonesia Kirim Tim Impian ke Gothia Cup 2025
-
Skuad Indonesia yang Sudah Resmi Terdaftar di Japan Open 2025, Ada Ginting!
-
Garudayaksa FC Bermain di Liga 2, Prabowo Subianto Turun Tangan Langsung?
-
6 Atlet Indonesia yang Pernah Juarai Singapore Open Edisi 10 Tahun Terakhir
-
Jonatan Christie dan Chico Pilih Jalur Independen, Apa Kabar Anthony Ginting?
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
Ekonom Universitas Pasundan Sebut APBD Jabar Perlu Perhatian Ekstra
-
Akhirnya! Rumah Pemulasaran di Tasikmalaya Resmi Dibuka, Jadi Simbol Toleransi
-
Pendampingan Klasterkuhidupku BRI Jadikan UMKM Tanaman Hias di Kota Batu Semakin Maju
-
Transformasi Digital BRI Lewat AgenBRILink Dorong Inklusi Keuangan
-
BRI Perkuat Reputasi Global, Pimpin Daftar Bank Terbaik di Indonesia