SuaraJabar.id - Tim Jakarta Elektrik PLN menargetkan diri masuk ke babak final pada kejuaraan PLN Mobile Proliga 2022. PT PLN (Persero) juga ikut memberi dukungan penuh tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN yang akan berlaga pada 7 Januari hingga 27 Maret 2022.
Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril mengatakan, keikutsertaan tim kebanggaan Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2022 diharapkan mampu meningkatkan kualitas kompetisi bola voli profesional tingkat nasional ini. Tim putri Jakarta Elektrik PLN pun sudah siap dengan semangat membara untuk mengikuti ajang PLN Mobile Proliga 2022.
Tim putri Jakarta Elektrik PLN memiliki catatan prestasi yang sangat baik, pemegang gelar juara terbanyak dengan 6 gelar sejak kompetisi ini mulai diadakan pada 2002. Bob pun berharap pada PLN Mobile Proliga 2022, tim ini mampu melanjutkan tradisi juara.
"Saya yakin Jakarta Elektrik PLN akan menang 7 kali, 8 kali, 9 kali dan seterusnya," katanya kepada para pemain dan pelatih.
Bob menyebutkan, tim putri Jakarta Elektrik PLN akan diperkuat oleh sejumlah pemain nasional dan satu pemain asing yang berasal dari Azerbaijan. Selain itu, tim ini juga akan dipimpin oleh Risco Herlambang, pelatih bola voli nasional yang berhasil membawa tim Jawa Barat sebagai Juara PON XX Papua.
"Dengan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, fair play, dan tentunya mengikuti protokol kesehatan yang baik, kami berharap tim putri Jakarta Elektrik PLN mampu berprestasi di ajang ini," imbuh Bob.
Di sisi lain, bagi PLN, kompetisi dalam PLN Mobile Proliga 2022 merupakan bentuk perusahaan untuk dapat memberikan kontribusi kepada Indonesia, khususnya Tim Bola Voli Nasional dalam menghadapi kejuaraan internasional yang akan berlangsung dalam waktu dekat.
"PLN sebagai salah satu mitra dari Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) bersama seluruh pihak yang terkait, berpartisipasi aktif untuk mendukung terselenggaranya kompetisi profesional Bola Voli yakni PLN Mobile Proliga 2022," ujarnya.
Melalui program tersebut, PLN dituntut untuk ikut berperan aktif dalam Kompetisi Nasional Bola Voli di Indonesia, serta menciptakan atlet-atlet voli berkualitas dan dalam membangun olahraga nasional khususnya voli. Keikutsertaan tim Jakarta Elektrik PLN menjadi satu bentuk kontribusi PLN untuk mewujudkan hal tersebut.
Baca Juga: Siap Lanjutkan Tradisi Juara, Berikut Susunan Pemain Jakarta Elektrik PLN
Bob pun berharap, kompetisi ini dapat mengasah kemampuan para atlet voli dan menjadi modal untuk menoreh prestasi di kancah global. Pasalnya, dalam PLN Mobile Proliga 2022 performa sang atlet juga dinilai sebagai ajang seleksi untuk mengikuti pelatihan nasional Sea Games di Vietnam yang akan berlangsung pada Mei 2022.
"PLN Mobile Proliga 2022 dapat menjadi sarana bagi para pelatih dan pemain secara profesional mengasah kemampuan dan mental sebagai modal untuk terus berprestasi," ujarnya.
Pelatih kepala tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN Risco Herlambang optimis timnya bisa meraih prestasi. Dia pun menilai persiapan yang dilakukan oleh timnya juga cukup matang.
"Saya bukan orang baru di Jakarta Elektrik PLN, 2015 juga membawa tim ini juara. _Insyaallah kita akan memberikan yang terbaik," papar Risco
Kepercayaan diri juga datang dari kapten tim Putri Andya Agustina. Pemain yang berposisi sebagai quicker ini menilai komposisi dari tim Jakarta Elektrik PLN, meskipun masih muda tapi memiliki pengalaman bertanding yang lebih dari cukup.
"Komposisi tim sudah OK. Tetap semangat, insyaallah menang," kata Putri.
Berita Terkait
-
Kakorlantas Launching Tim dan Jersey Bola Voli Polri Jelang Proliga 2022
-
Cetak Atlet Voli Berprestasi, PLN Gelar Mobile Proliga 2022
-
PLN Dukung Penyelenggaraan Mobile Proliga 2022 untuk Cetak Atlet Voli Berprestasi
-
Miris! Atlet Voli Surabaya Kesulitan Berlatih Akibat Minim Lapangan
-
Sejarah Bola Voli, Berawal dari Permainan Para Bangsawan di Indonesia
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
Terkini
-
Gamelan Cirebon Bikin Profesor Amerika Jatuh Cinta: Terbuat dari Cinta!
-
Mengenang Warisan Abadi Tjetjep Muchtar Soleh, Bapak Pembangunan Pendidikan Cianjur
-
Tjetjep Muchtar Soleh, Mantan Bupati Cianjur yang Membangun dengan Hati Tutup Usia
-
Disindir Lewat Medsos, Pekerja Pariwisata Jabar Ancam Dedi Mulyadi Soal Study Tour
-
Viral Pembagian Bir di Pocari Sweat Run 2025, Pemkot Bandung Gercep: Komunitas Lari Dipanggil