SuaraJabar.id - Partai Amanat Nasional (PAN) memunculkan nama Dona Ahmad Muharam dan Cecep Pramulyana atau akrab disapa Cepram untuk menempati kursi Wakil Bupati Bandung Barat.
Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan buka-bukaan terkait sederet nama yang diusulkan untuk mengisi jabatan Wakil Bupati Bandung Barat.
Seperti diketahui, Hengky yang awalnya menjabat Wakil Bupati Bandung Barat diberi mandat menjadi Plt Bupati Bandung Barat usai Bupati Bandung Barat sebelumnya, Aa Umbara diciduk KPK dalam kasus korupsi.
Hengky Kurniawan kemungkinan akan menjadi Bupati Bandung Barat setelah Bupati nonaktif Aa Umbara
divonis lima tahun penjara karena tersandung korupsi pengadaan Bansos Covid-19.
Baca Juga: Ogah Muluk-Muluk Capreskan Kader, PKS Pilih Realistis Target Posisi Cawapres di 2024
"Dengan beberapa partai koalisi saya sudah diskusi, saya menyerahkan sepenuhnya, siapa yang akan diusung," kata Hengky pada Senin (31/1/2022).
Hengky mengaku semua partai koalisi yang mengusung dirinya bersama Aa Umbara saat Pilkada 2018 yakni PKS, Partai NasDem, PAN dan Partai Demokrat sudah menyodorkan nama-nama yang akan menjadi penggantinya ketika benar-benar dilantik menjadi Bupati.
PAN sendiri mengusung dua kader untuk menempati kursi wakil bupati. Mereka adalah Anggota DPRD Bandung Barat, Dona Ahmad Muharam dan Cecep Pramulyana atau akrab disapa Cepram yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPW PAN Jawa Barat.
"Partai Amanat Nasional KBB sampai hari ini masih memunculkan dua nama yang berkeinginan mengisi Pergantian Antar Waktu (PAW) Wakil Bupati Bandung Barat yaitu saudara Dona Ahmad Muharam dan Cecep Pramulyana sebagai Wakil Kerua DPW PAN Jabar," kata Ketua DPD PAN KBB, Asep Bayu Rohendi, Selasa (1/2/2022).
Menurut Asep, jika pembahasan di tingkat koalisi merestui Wakil Bupati milik PAN, maka keputusan atas dua nama itu akan diserahkan kepada Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (Zulhas).
Baca Juga: Almuzzammil Yusuf Ungkap Bagaimana PKS Sulit Usung Kader Sendiri Menjadi Capres
"Tapi nantikan tetap satu yang dipilih. Nah, keputusan itu diserahkan oleh Ketum kami saudaraku Bang Zulhas," tambahnya.
Berita Terkait
-
Hadapi Kebijakan Tarif Trump, Legislator PKS: RI Harus Jalankan Diplomasi Dagang Cerdas dan Terukur
-
Surya Paloh Nyaris 'Sulap' Kantor NasDem Bali Jadi Kedai Kopi! Ini Penyebabnya Batal
-
Waketum PAN Terang-terangan Puji Didit Prabowo Temui Megawati: Meneduhkan Dinamika Politik
-
DBS Group Dikabarkan Bakal Caplok Panin Bank
-
Legislator NasDem Desak Pengawasan Bulog Diperketat: Jangan Sampai Kesalahan Dulu Terulang
Tag
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar