SuaraJabar.id - Kasus aktif COVID-19 di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat saat ini mencapai 2.056 orang, yang umumnya menjalani isolasi mandiri.
Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu Dede Setiawan mengatakan dari 2.056 kasus aktif COVID-19 saat ini rata-rata menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing, karena hanya mengalami gejala ringan.
Pada saat bersamaan, katanya, tempat tidur yang tersedia di rumah sakit rujukan dari kapasitas 184 unit, kini terisi 75 atau 40,76 persen.
"Untuk tempat tidur rumah sakit yang terisi pasien COVID-19 ada 75 unit," tuturnya, Kamis (3/3/2022) dikutip dari Antara.
Baca Juga: Pedoman Baru WHO: Pasien Covid-19 Varian Omicron Tidak Boleh Dapatkan Terapi 2 Obat Ini!
Menurutnya data terakhir, kasus COVID-19 baru di Kabupaten Indramayu bertambah 218 orang, sedangkan kesembuhan bertambah 124 orang.
Sementara untuk kasus kematian bertambah tiga orang, sehingga dari awal kasus itu diumumkan, warga Indramayu yang meninggal dunia akibat COVID-19 total mencapai 801 orang.
Dede menambahkan saat ini kasus COVID-19 di Indramayu terus menunjukkan tren kenaikan, untuk itu masyarakat perlu lebih memperketat protokol kesehatan.
Agar kasus yang saat ini sedang meningkat bisa segera melandai dan bisa dikendalikan, katanya, vaksinasi juga harus terus digencarkan. Masyarakat diminta untuk segera mengikuti program vaksinasi, selain tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.
Baca Juga: Angka Kesembuhan Pasien Covid-19 di Kota Malang Kian Meningkat
Berita Terkait
-
Lucky Hakim Harus Tahu, Ini Sanksi Bagi Kepala Daerah yang Liburan Tanpa Izin
-
Siap Turun Tangan, KPK Bisa Usut Aksi Pelesiran Bupati Lucky Hakim ke Jepang, Ini Alasannya!
-
Lucky Hakim Siap Disanksi Buntut Pelesiran ke Jepang Tanpa Izin, Dedi Mulyadi: Gentle!
-
Beda Reaksi Dedi Mulyadi Soal Lucky Hakim ke Jepang demi Anak vs Jeje Govinda Bawa Anak ke Kantor
-
Lucky Hakim Diperiksa Itjen Kemendagri soal Penggunaan Fasilitas Negara saat Liburan ke Jepang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura