SuaraJabar.id - Kasus harian COVID-19 Jawa barat kembali menjadi yang terbanyak di Indonesia. Dari data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada Minggu (6/3/2022), total penambahan kasus harian COVID-19 di Indonesia sebanyak 24.867 kasus dan Jawa Barat menyumbang 4.972 kasus.
Sementara penambahan kasus COVID-19 terbanyak lainnya terjadi di DKI Jakarta sebanyak 3.669 kasus dan Jawa Tengah sebanyak 2.539 kasus.
Jumlah total kasus COVID-19 yang terkonfirmasi di Tanah Air sebanyak 5.748.725 kasus.
Sedangkan untuk kasus sembuh harian di Jawa Barat sebanyak 18.518 kasus. Untuk DKI Jakarta kasus sembuh harian sebanyak 4.441 kasus dan Jawa Barat untuk kasus sembuh harian sebanyak 4.967 kasus. Total penambahan kasus sembuh harian di Tanah Air sebanyak 49.080 kasus.
Baca Juga: Bukan Cuma di Bandung Barat, ASN di Daerah Ini Juga Galau karena TPP Belum Cair
Jumlah total kasus sembuh COVID-19 yang terkonfirmasi di Tanah Air sebanyak 5.122.602 kasus.
Untuk kasus meninggal harian terbanyak di Jawa Tengah sebanyak 43 kasus, kemudian Jawa Timur sebanyak 42 kasus dan Jawa Barat sebanyak 25 kasus. Total penambahan kasus meninggal harian di Tanah Air sebanyak 254 kasus.
Sementara, jumlah kasus meninggal yang terkonfirmasi di Tanah Air sebanyak 150.172 kasus.
Jumlah spesimen yang diperiksa sebanyak 357.011 kasus dan suspek sebanyak 16.248 kasus.
Sebelumnya, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 menyatakan bahwa informasi yang menyebutkan tentang pencabutan status pandemi COVID-19 tidak benar.
Siaran pers Satuan Tugas yang diterima di Jakarta, Minggu, menyebutkan bahwa pernyataan "Pandemi COVID-19 dicabut dan dinyatakan tidak berlaku" merupakan potongan dari kalimat pada bagian penutup Surat Edaran Kepala Satuan Tugas Penanganan COVID-19 No. 9 Tahun 2022 tentang protokol kesehatan perjalanan luar negeri pada masa pandemi COVID-19. [Antara]
Baca Juga: Pengakuan Heboh Cita Citata, Tetap Dipaksa Kerja ke Luar Kota meski Positif Covid-19
Berita Terkait
-
Apa Syarat Pilkada DKI Jakarta 1 Putaran? Ini Penjelasannya!
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
Ridwan Kamil Janji Akan Tetap Semangat Bila Ada Putaran Kedua Pilgub DKI Jakarta
-
Pilkada Jakarta Sekali atau Dua Kali Putaran? Begini Kata KPU DKI
-
7 Cuitan Menohok usai Pilkada Jateng 2024: Parah- Tolong Selamatkan
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Penghitungan Sementara KPU: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Pilgub Jabar
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar