SuaraJabar.id - Waroeng Steak & Shake membuka restoran mereka yang ke-108 di Kota Tasikmalaya, tepatnya di Jalan BKR nomor 10-37, Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang, Senin (7/3/2022).
Keberadaan Waroeng Steak & Shake yang merupakan brand milik PT Waroeng Steak Indonesia di Kota Tasikmalaya yang berjuluk Kota Santri tersebut menambah ramai khazanah kuliner di kota itu yang kini tengah bergeliat.
Dengan banderol yang tidak menguras kantong, yakni mulai dari Rp 10 ribu, warga bisa menikmati steak dan milk shake di tempat baru Waroeng Steak & Shake ini.
Sebelum menjual menu dan makanan andalan mereka pada masyarakat, Waroeng Steak & Shake Tasikmalaya mengundang anak yatim dari panti asuhan setempat untuk menikmati menu spesial mereka, yakni steak dan milkshake.
Baca Juga: Waroeng Steak & Shake Salurkan Bantuan untuk Korban Erupsi Semeru Melalui Waroeng Peduli
Marketing Manager PT Waroeng Steak Indonesia Darwoto mengatakan, pembukaan outlet baru Waroeng Steak & Shake di Tasikmalaya ini sebagai komitmen PT Waroeng Steak Indonesia dalam membuka lapangan kerja di masa pandemi.
Selain itu kata dia, juga sebagai kontribusi kepada daerah karena potensi yang dimiliki Tasikmalaya telah memberikan PT Waroeng Steak Indonesia kepercayaan diri untuk mengembangkan brand Waroeng Steak & Shake di kota ini.
“Dalam setiap pembukaan cabang baru, Waroeng Steak Indonesia mempunyai komitmen kuat untuk memberikan nilai tambah kepada kota tempat Waroeng Steak & Shake berada dan siapa pun yang terlibat di dalamnya seperti suplier dan mitra-mitra perusahaan lainnya," ujar Darwoto.
"Tidak hanya akan menambah pendapatan daerah dari segi pajak, hadirnya Waroeng Steak & Shake di setiap kota juga berarti membuka lapangan kerja baru di kota tersebut. Sebab, Waroeng Steak & Shake selalu merekrut masyarakat setempat untuk menjadi crew restoran. Selain itu, kami berharap hadirnya Waroeng Steak & Shake mampu membuka potensi untuk menghadirkan investor-investor baru di kota Tasikmalaya,” tambahnya.
Waroeng Steak & Shake Tasikmalaya hadir di lokasi yang strategis dan mudah dijangkau. Warga Tasikmalaya dapat menikmati beragam makanan dan minuman andalan Waroeng Steak & Shake sekaligus bersantai bersama teman atau keluarga di lokasi tersebut.
Selain itu, seperti halnya di Waroeng Steak & Shake lainnya, Waroeng Steak Tasikmalaya juga menyediakan musala yang tidak hanya dapat dimanfaatkan oleh para konsumen Waroeng Steak, tapi juga masyarakat umum.
Baca Juga: Waroeng Steak & Shake Dapatkan Apresiasi Mitra Juara Gojek 2021
Selain di Tasikmalaya, dalam waktu dekat Waroeng Steak juga akan menambah outlet-outlet baru di Karawang, Bekasi, Tangerang, Pekanbaru dan Yogyakarta.
Waroeng Steak & Shake memang tergolong sukses sebagai restoran steak, selain memiliki cita rasa yang disukai oleh masyarakat Indonesia serta sebagai pionir makan steak pakai nasi, hal tersebut dibuktikan dengan masuknya sebagai top brand katergori restoran steak sejak tahun 2015 hingga sekarang menurut top brand index.
Kehadiran restoran sponsor utama pebulu tangkis rangking 2 dunia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan ini merupakan salah satu upaya untuk menjangkau konsumen yang tersebar di berbagai kota Indonesia, serta menjadi brand yang selalu hadir di mana pun konsumen berada.
Darwoto mnambahkan, Komitmen yang kuat serta kualitas dengan sentuhan khas Indonesia menjadikan Waroeng Steak & Shake, Steaknya Indonesia.
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Nasi Goreng Semarang Terenak Mulai dari Babat hingga Pedas Menggila
-
Pedasnya Bikin Nagih, Ini 5 Kuliner Lombok yang Wajib Kamu Coba saat Liburan
-
Liburan ke Pemalang, Jangan Lupa Cicipi 5 Kuliner Legendaris Ini sebelum Hengkang
-
4 Kuliner Khas Magetan Ini yang Selalu Hadir di Meja Makan saat Lebaran
-
Wajib Coba! Bakso Seuseupan, Ikon Kuliner Lebaran Bogor Sejak 1984
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar