Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Rabu, 09 Maret 2022 | 06:00 WIB
Hengky Kurniawan dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman. [Instagram @hengkykurniawan]

SuaraJabar.id - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan akhirnya mengakhiri masa isolasi mandiri setelah dinyatakan negatif COVID-19 berdasarkan hasil test PCR yang dilakukan pada pada Selasa (8/3/2022).

Seperti diketahui, Hengky Kurniawan dinyatakan terpapar COVKD-19 pada Senin, (28/2/2022). Suami Sonya Fatmala itu merasakan demam dan flu batuk sehingga harus menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

"Alhamdulillah sudah negatif. Sekarang saya sedang melakukan recovery karena kemarin sempat demam dan flu batuk," ungkap Hengky pada Selasa (8/3/22).

Ia mengaku, selama menjalani isolasi mandiri di rumah dirinya terus menjaga agar imun tubuhnya dalam kondisi baik.

Baca Juga: Update COVID-19 Jakarta 8 Maret: Positif 3.569, Sembuh 4.213, Meninggal 24

"Walaupun kurang berasa enak, asupan makanan dan vitamin terus dimaksimalkan agar kondisi tubuh cepat pulih. Mungkin satu atau dua hari ke depan saya mulai kembali beraktivitas,"katanya.

Ia mengimbau, masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan disiplin lantaran virus tersebut cepat menyebar.

"Walaupun cepat sembuh tapi prokes harus dijalankan dengan maksimal karena saat ini pandemi ini belum berakhir," katanya.

Sementara itu, sang isteri, Sonya Fatmala mengaku bahagia lantaran sang suami telah dinyatakan negatif. Dengan begitu, dirinya bersama anak-anak bisa kembali bercengkrama.

"Alhamdulillah seneng banget, bapak telah negatif dan bisa kembali beraktivitas normal," pungkasnya.

Baca Juga: Kasus Sembuh di Kaltim Ada 1.939 Orang, Meninggal ada 6 Pasien

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

Load More