SuaraJabar.id - Dinas terkait di Kabupaten Garut, Jawa Barat diminta melakukan upaya mempercantik objek wisata yang ada di kabupaten berjuluk Swiss van Java tersebut.
Permintaan itu disampaikan Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman. Tujuannya untuk menyambut musim libur Lebaran sehingga pengunjung merasa nyaman dan berkesan saat berwisata ke tempat tersebut.
"Jadi harus ada perubahan terlihat, tempat-tempat destinasi di Garut itu harus semakin cantik yah, harus semakin nyaman, harus semakin menarik," kata Helmi Budiman di Garut, Rabu (23/3/2022) dikutip dari Antara.
Ia menuturkan Kabupaten Garut cukup banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi mulai dari wisata buatan maupun wisata alam seperti pemandian air panas, pegunungan, pemandangan alam, maupun pantai.
Semua destinasi wisata di Garut, kata Helmi, harus mulai dibenahi dan dipercantik tempatnya agar lebih nyaman, aman, dan menarik sehingga mampu mengundang datang pengunjung saat musim libur Idul Fitri nanti.
"Ini mudah-mudahan bisa kita lengkapi (sarana dan prasarana) menghadapi liburan Lebaran di bulan Syawal," katanya.
Ia menyampaikan salah satu destinasi wisata yang harus lebih dipercantik yaitu Pantai Sayang Heulang, destinasi itu sudah selesai direvitalisasi Pemerintah Provinsi Jabar sehingga lebih nyaman dan menarik untuk dikunjungi.
Namun, kata Helmi, ada beberapa fasilitas penunjang di Pantai Sayang Heulang yang perlu ditambah dan dibenahi, misalkan tempat sampah, penerangan, papan informasi, termasuk pepohonan yang saat ini masih kecil.
"Seperti tempat sampah masih minim, kemudian kalau malam hari perlu ada penerangan berupa neon box atau lampu, kemudian juga pohonnya ini kan masih terlalu kecil, kita ingin ada yang agak besar itu pohon-pohonnya," katanya.
Baca Juga: Gadis Belia Asal Ciamis Hilang Misterius, Tetangga Ngaku Terakhir Kali Lihat di Acara Sholawatan
Ia berharap upaya mempercantik objek wisata tidak hanya dilakukan oleh pemerintah daerah, melainkan bisa kerja sama dengan masyarakat setempat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung."Kami juga ketemu tokoh-tokoh masyarakat, menguatkan bahwa peran masyarakat sangat vital dalam wisata," kata Helmi.
Berita Terkait
-
Apa Agama Dedi Mulyadi? Calon Gubernur Jabar yang Unggul Telak di Pilgub 2024
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
Daftar 10 Daerah di Indonesia Diprediksi Ramai Dikunjungi Wisatawan Akhir Tahun, Termasuk Sumatera Barat
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan