SuaraJabar.id - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Bandung mengumumkan lelang pengadaan interior ruang kerja Bupati dan Wakil Bupati Bandung yang kini dijabat Dadang Supriatna (DS) dan Sahrul Gunawan.
Nilainya cukup fantastis. Pengadaan interior ruang kerja DS dan Sahrul Gunawan dianggarkan sebesar Rp 2 miliar.
Dana sebesar Rp 2 miliar untuk pengadaan interior DS dan Sahrul Gunawan tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah atau APBD Kabupaten Bandung tahun 2022.
Dalam lelang dituliskan Harga Perkiraan Sendiri (HPS) paket pengadaan interior Bupati dan Wakil Bupat Bandung memiliki pagu anggaran Rp 2.224.997.760 yang dibulatkan menjadi Rp 2,25 miliar.
Baca Juga: Mantap! Terowongan Terpanjang Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tunnel 2 di Jatiluhur Rampung
Lelang interior Bupati dan Wakil Bupati Bandung tersebut diumumkan pada 11 Mei 2022.
Terdapat 91 peserta lelang, namun hanya 2 perusahaan yang lolos kualifikasi, yakni CV Kurniawan Putra dan Bina Darma.
CV Putra mengakukan penawaran sebesar Rp 2.157.403.282, sementara Bina Darma menawarkan Rp 1.979.435.142.
Berdasarkan hasil pengumuman pemenang, Bina Darma ditetapkan sebagai pemenang lelang dengan penawaran terendah.
Belum ada tanggapan dari Dinas PUTR Kabupaten Bandung mengenai rencana pengadaan interior Bupati dan Wakil Bupati Bandung.
Baca Juga: Tolak Berikan Sumbangan, Perempuan ini Didoakan Uangnya Lenyap Sampai Disebut Tak Punya Otak
Kepala Dinas PUTR Kabupaten Bandung Zeis Zultaqawa belum memberi respons ketika dihubungi untuk melakukan konfirmasi lelang pengadaan interior ruang kerja Bupati dan Wakil Bupati Bandung.
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
KPK Panggil Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung untuk Kasus Suap Proyek Bandung Smart City
-
Perjalanan Dr. Agung Wicaksono, Bercita-Cita Membawa ITB sebagai Perguruan Tinggi Kelas Dunia
-
Raih Penghargaan di Festival Film Bandung, Ayu Azhari Titip Pesan buat Fadli Zon
-
Dipanggil Masuk Skuad Timnas untuk AFF Cup, Ini Harapan Duo Persib Bandung
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang