SuaraJabar.id - Ciro Alves mengalami cedera patah tulang bahu ketika berhasil membawa Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-1 pada pertandingan Grup C Piala Presiden, 17 Juni lalu.
Kekinian, tenaga medis klub Liga 1 Indonesia Persib Bandung Alvin Wiharja mengatakan penyerang Ciro Alves saat ini dalam kondisi baik.
Alvin menjelaskan, kondisi dari Ciro diketahui setelah melakukan observasi dan sejauh pemantauan yang ia lakukan, pemulihan cedera pemain asal Brazil itu berjalan sesuai dengan rencana.
"Setelah satu pekan menjalani observasi dan pemantauan serta tatalaksana dari tim medis Persib, saat ini Ciro dalam kondisi sangat baik, sesuai dengan rencana dan terkontrol. Ia juga sudah bisa mulai untuk latihan tubuh bagian bawah," kata Alvin dikutip dari Antara, Sabtu (25/6/2022).
Alvin melanjutkan, ia bersama tim medis Persib Bandung terus mengupayakan optimalisasi dari pemulihan cedera Ciro dan latihan pada bagian bawah tubuh itu berguna untuk menjaga stamina pemain tersebut.
Diperkirakan Ciro Alves akan absen pada sisa pertandingan Persib Bandung karena ia harus absen kurang lebih selama 5 hingga 6 pekan ke depan, dan disiapkan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/23 yang rencananya akan digelar akhir Juli mendatang.
"Proses latihan untuk menjaga stamina dalam persiapan Liga 1 2022/2023 tetap dilakukan terprogram terpantau dan terkontrol," kata Alvin menambahkan.
Ciro Alves didatangkan Persib Bandung pada bursa transfer kali ini dan ia tercatat telah bermain sebanyak dua kali serta mencetak satu gol untuk tim Maung Bandung pada ajang Piala Presiden 2022.
Pemain berusia 33 tahun itu sebelumnya tercatat selama dua musim membela Persikabo 1973 dan menorehkan 74 penampilan serta menyumbangkan 37 gol dari 6.519 menit bermain. [Antara]
Baca Juga: Geram Lihat Persis Solo Tak Kunjung Menang, Suporter Online: Pemain Asing Digaji UMR Saja!
Tag
Berita Terkait
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Persija Jakarta: Persijap Jepara Dulu, Baru Persib Bandung
-
Bekas Penyerang Andalan STY Puji Kualitas Persib dan Persija Jakarta Berebut Juara Super League
-
Belum Pikirkan Ratchaburi FC, Beckham Putra Fokus Laga Persik Kediri vs Persib
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh
-
Masuki 2026, Dirut BRI Yakin Transformasi Perkuat Daya Saing dan Pertumbuhan
-
Mal Pelayanan Publik Bogor Barat dan Timur Mulai Digarap 2027, Bupati: Urus Dokumen Tak Perlu Jauh