SuaraJabar.id - Ricky Kambuaya terpantau telah mengikuti latihan bersama Persib Bandung di Lapangan Soccer Republic, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (28/6/2022).
Ia langsung bergabung di sesi latihan bersama skuad Maung Bandung lainnya mulai dari pemanasan hingga sesi permainan internal. Tim pelatih pun memasang rompi pendeteksi detak jantung kepada Kambuaya.
"Hal yang bagus melihat Ricky berada di tim," kata Pelatih Persib Bandung Robert Alberts.
Dikatakannya, Ricky memiliki kemampuan membaca permainan dengan baik. Sebagai gelandang serang, menurutnya, Ricky lihai dalam penguasaan bola.
Baca Juga: Marc Klok Sedih Laga Persib di Perempatfinal Piala Presiden Tanpa Penonton
Selain soal teknik, Ricky dinilai memiliki kekuatan dan daya tahan yang juga baik. Terlihat setelah mendarat di Indonesia, dia langsung mengikuti latihan dengan Persib.
Adapun Ricky pada saat latihan mengenakan seragam latihan dengan nomor 55. Di tim sebelumnya, Persebaya Surabaya, Ricky mengenakan nomor punggung 17.
"Secara personal, dia juga orang baik ditunjang dengan tubuh atletis," kata Robert.
Sementara itu, Ricky mengaku tidak merasa asing meski dirinya baru pertama kali bergabung dengan Persib. Selain bertemu rekan-rekannya yang pernah sama-sama membela timnas, ia pun disambut baik oleh seluruh pemain Maung Bandung.
"Jadi saya merasa senang. Ini dukungan dan menjadi motivasi, tentunya ini membuat saya sangat bersemangat," kata Ricky.
Baca Juga: Ricky Kambuaya Mulai Berlatih Bersama Persib Bandung
Dia pun mengaku memilih nomor 55 untuk dipakai di Persib Bandung karena nomor 55 merupakan tanggal lahir dan bulan lahirnya.
"Target pribadi saya memberikan yang terbaik di setiap pertandingan. Otomatis jika saya bisa memberikan yang terbaik di setiap pertandingan, saya bisa main bagus," kata pemain berusia 26 tahun itu. [Antara]
Berita Terkait
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
Bojan Hodak: Saddil Ramdani Pemain Bagus Kan?
-
Mirip Rencana PT LIB, Nasib 'Tragis' Son Heung-min Usai Juara Liga Europa
-
Peringkat Liga 1 Terjun Bebas! PSSI dan PT LIB Punya Solusi Apa?
-
Rahasia Teknik Ricky Kambuaya, Pantas Jadi Kesayangan STY dan Kluivert di Timnas Indonesia
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
Terkini
-
Didukung KUR BRI, Pengusaha Sleman Ini Sukses Sulap Kelor Jadi Olahan Pangan Berkhasiat
-
Modus Baru Peredaran Narkoba Terbongkar di Bandara SIM, AG Asal Bogor Bawa 1 Kg Sabu
-
Ricuh! Acara Masak Besar Bobon Santoso di Bandung Panen Copet, Jurnalis Turut Jadi Korban
-
Ada Apa dengan Pekerja KAI? SP-KAI Bongkar Isu Kesehatan dan Keadilan di Depan DPR RI
-
BNI Gandeng BUMDes Yogyakarta untuk Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemerataan Ekonomi Desa