SuaraJabar.id - Polda Jawa Barat (Jabar) memberi peringatan keras untuk suporter tanpa tiket yang berani datang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) untuk menonton pertandingan di Liga 1.
Menurut Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, pihak panitia pelaksana pertandingan nantinya bakal menjual tiket 100 persen online.
“Untuk pembelian karcis pake system online dan nanti di umumkan oleh panitia panpel dan untuk offline tidak ada dan kalau ada yang masuk tanpa karcis akan di tindak tegas oleh aparat,” kata Ibrahim Tompo mengutip dari Jabarnews
Nantinya kata Tompo, Stadion GBLA pada perhelatan Liga 1 akan menampung 25 ribu suporter atau 75 persen dari kapasitas stadion.
“Jumlah keseluruhan untuk penonton lapangan GBLA total 38 ribu dan dikarena kan situasi lagi Covid yang diijinkan kapasitan penonton cuman 75 persen atau sekitar 25 ribu penonton,” ungkapnya.
Dijelaskan Tompo, Polda Jabar dari hasil hasil koordinasi dengan Kementerian PUPR, diizinkan penggunaan Stadion GBLA dengan kapasitas 35 ribu penonton.
“Hasil koordinasi GBLA akan digunakan sesuai rekomendasi PUPR bisa memuat 35 ribu, namun kita rekomendasi ke pihak panitia sebanyak 25 ribu,” ucapnya.
Pihaknya memastikan bakal melakukan pengawasan secara ketat, pada saat proses penjualan tiket untuk memastikan tidak ada tiket yang dijual secara offline.
“Penjualan tiket disepakati dan akan dilaksanakan secara online, dilapangan akan kita awasi penjualan tiket melalui calo dan petugas akan menindak jika ditemukan ada nya orang yang menjual atau pun membeli tiket,” ungkapnya.
Baca Juga: LIB: Lisensi Pelatih Fisik dan Kiper di Liga 1 Bisa Berubah
Peran serta masyarakat pun, lanjut dia, diperlukan untuk turut mengawasi di lapangan.
"Diimbau kepada masyarakat dan pendukung agar tidak datang ke lapangan jika tidak mempunyai tiket, juga diimbau untuk tidak berharap bisa masuk lapangan walaupun tersisa akhir waktu pertandingan karena tidak akan diberi kesempatan untuk masuk lapangan,”
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Misteri Korupsi Tunjangan Perumahan DPRD Bekasi: Kejati Jabar Bakal Tetapkan Tersangka: On Proses Ya
-
Bukan Jawa Barat, Ini Bintang Baru Ekonomi Indonesia: Pertumbuhannya Capai 5,84 Persen
-
Kejati: Penyidikan Tunjangan Perumahan DPRD Bekasi Berjalan
-
Dedi Mulyadi Pilih Habiskan Dana Bencana, Kritik Purbaya?
-
Mandatalam Earth Run 2025: Olahraga, Konservasi, dan Kolaborasi Hijau untuk Selamatkan Bumi