Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Sabtu, 23 Juli 2022 | 13:51 WIB
Presiden RI Joko Widodo menunjukkan sejumlah trik sulap kepada anak-anak pada acara Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2022 di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Sabtu (23/7/2022). [ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden]

Pada kesempatan itu Presiden mengucapkan Selamat Hari Anak Nasional 2022 kepada seluruh anak Indonesia.

Kepala Negara berpesan kepada anak-anak Indonesia agar rajin belajar dan tidak lupa menjaga kesehatan di masa pandemi COVID-19 dengan disiplin mematuhi protokol kesehatan, utamanya memakai masker.

“Belajar terus ya, belajar, belajar. Jangan lupa berdoa, sembahyang, salat. Ketiga jaga kesehatan, jangan lupa pakai masker di mana pun karena COVID-19 sekarang ini masih ada,” pesan Presiden.

Peringatan Puncak HAN 2022 digelar mengusung konsep edu ekowisata dengan disediakan zona aktivasi anak yang terdiri atas 11 stan area edukasi untuk anak. Dalam zona tersebut, anak-anak dapat bermain sekaligus mendapatkan edukasi dari permainan yang dimainkan. [Antara]

Baca Juga: Hasto PDIP Sebut Zaman Jokowi-Ahok Jakarta Lebih Banyak Perubahan, Sindir Kinerja Anies?

Load More