SuaraJabar.id - Persib Bandung bakal menjalani laga perdana Liga 1 Indonesia 2022/2023 pada Minggu (24/7/2022). Maung Bandung bermain away menghadapi Bhayangkara FC.
Berdasarkan jadwal yang dirilis PT Liga Indonesia Baru (LIB), laga perdana Bhayangkara FC melawan Persib Bandung akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Kickoff akan dimulai pukul 20.45 WIB.
Pendukung Persib Bandung, yakni Bobotoh tentunya sangat berharap tim asuhan pelatih Robert Albert itu bisa meraih kemenangan pada laga perdana besok.
"Saya rasa Persib bisa menaklukan Bhayangkara dengan skor 3-1. Persib menang," ujar sesepuh Viking Lembang, Kukuh Wiguna saat dihubungi Suara.com pada Sabtu (23/7/2022).
Baca Juga: Daftar Pemain Skuat PSM Makassar yang akan Mengarungi Liga 1 Musim 2022-2023
Ia optimis dengan skuad yang dimiliki Persib saat ini, kemenangan itu akan didapat. Walaupun pada laga nanti Maung Bandung tidak akan diperkuat sejumlah pemain intinya.
Di sektor penjaga gawang, Persib Bandung belum bisa menurunkan Teja Paku Alam yang baru sembuh dari cedera. Menurut Kukuh, masih ada Fitrul Dwi Rustapa atau I Made Wirawan yang sama-sama memiliki kualitas mempuni untuk mengawal gawang Persib.
"Teja gak main tidak jadi masalah karena baru sembuh, kurang baik kalau dipaksakan. Masih ada Fitrul dan Made, siapapun yang jadi pilhan coach Rene tidak perlu dikhawatirkan," kata Kukuh.
Kemudian nama lain yang kemungkinan besar tidak akan bermain ialah Ciro Alves. Idola baru Bobotoh asal Brazil itu masih dalam tahapan pemulihan cederanya sehingga menurut Kukuh terlalu riskan apabila dipaksakan.
Masih ada winger lainnya seperti Frets Buruan dan pemain muda seperti Arsan Makarim yang menurut Kukuh bisa diandalkan. Kehadiran pemain Timnas, Daisuke Sato juga bisa membantu penyerangan Persib Bandung dari sektor sayap.
"Frets dan Arsan bisa diandalkan. Mereka akan dibantu Sato dari sisi kiri," ucap Kukuh.
Ia melanjutkan, pemain yang akan bersinar dan membantu Persib Bandung pada laga besok malam adalah Beckham Putra Nugraha. Playmaker muda itu diyakini akan menjadi pembeda pada laga nanti.
"Etam (Beckham Putra) akan menjadi pembeda di lapangan. Harapan saya sebagai Bobotoh, Persib bermain enjoy, lepas walaupun pertandingan pertama selalu sulit," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Borneo FC Ingin Hentikan Tren Positif Persib
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend