Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo | Sekar Anindyah Lamase
Kamis, 04 Agustus 2022 | 16:02 WIB
Siswa SMA robek seragam celana teman (Instagram/insta_julid)

SuaraJabar.id - Viral video siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) dianggap merundung temannya yang sedang asik makan di kelas.

Video itu diunggah kembali oleh akun @insta_julid di jejaring media sosial Instagram.

Rekaman video memperlihatkan seorang siswa SMA yang makan di kelas yang telah kosong.

Lalu, salah satu siswa yang duduk di depannya tiba-tiba menuangkan kecap ke seragam celana si teman yang sedang makan.

Baca Juga: Viral Video Tukang Parkir Caci Maki Pengendara Mobil, Polisi Turun Tangan

Temannya itu pun hanya terdiam dan melihat seragam abu-abunya itu kotor.

Tak lama kemudian, siswa lain yang botak mendadak merobek celana seragam temannya itu yang terkena kecap.

Seragam celana itu lantas robek seketika hingga setengah paha si teman kelihatan.

Menurut keterangan, aksi mereka dilakukan karena semata-mata hanya untuk bercanda saja.

"Bercanda ygy," tulis keterangan dikutip SuaraJabar.id, Rabu (04/08/2022).

Baca Juga: 4 Ciri Hubungan Pertemananmu Tidak Sehat, Ogah-ogahan saat Diajak Bertemu!

Seluruh teman-teman yang menyaksikan kejadian tersebut pun tertawa terbahak-bahak.

Sementara siswa yang seragam celananya dirobek hanya bisa pasrah dan menepuk-nepuk kakinya.

Unggahan itu pun sontak menuai beragam tanggapan dari warganet.

Kolom komentar penuh dengan warganet yang geram karena tindakan yang dilakukan oleh siswa SMA itu dianggap termasuk perundungan atau pembullyan

"Itu bukan bercanda tapi kurang ajar, saya juga punya anak yang seusia dia, SMA. Tapi kalau seperti itu maka sebagai orang tua, saya datangi sekolahnya tak suruh ganti seragam lengkap biar ngerti bahwa seragam sekarang belinya pakai uang dan mahal," tulis @fika***.

"Ditunggu klarifikasi kedua belah pihak! Geram," komentar @trw***.

"Ini bullying bukan sih? Soalnya yang pegang botol juga sengaja nuang ke celananya. Yang dirobek celana ketawa-ketawa tapi dalam hati dia siapa tau?" timpal @dies***.

"Bullying ini bukan candaan. Sudah keterlaluan. Mau gimana juga nggak pantas. Kalian disekolahin bukan untuk bercanda seperti itu akhlaknya. Masyaallah," ungkap @eka***.

Load More