SuaraJabar.id - Persib Bandung ingin melanjutkan tren kemenangan mereka di Liga 1 musim ini usai menangdalam dua laga sebelumnya.
Pelatih sementara Persib Bandung Budiman Yunus mengatakan Maung Bandung bakal memaksimalkan laga kandang menghadapi Bali Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Selasa (23/8/2022).
Budiman bahkan menegaskan Maung Bandung ingin menjadikan Stadion GBLA sebagai kuburan bagi Bali United.
"Untuk besok, saya main di rumah sendiri, saya pengen jadi kuburan buat Bali," kata Budiman di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, Senin (22/8/2022).
Baca Juga: Kontrak Luis Milla sebagai Pelatih Persib Berdurasi Dua Tahun
Tetapi dia tak menampik Bali klub yang tak mudah dikalahkan karena selain memiliki pemain berkualitas, juga memiliki kerjasama antar pemain yang baik.
Persib terakhir kali bertemu dengan Bali United dalam Piala Presiden 2022 yang sudah dianalisis untuk menjadi modal dalam menyiapkan strategi.
"Untuk pertandingan besok semua pemain bertekad ingin tren baik ini terus kontinyu," kata dia.
Sementara itu, Bek Persib Ahmad Jufrianto memastikan rekan-rekan satu timnya itu sedang dalam kondisi prima meski memiliki persiapan yang sedikit setelah menghadapi PSS Sleman pada Jumat (19/8/2022).
Dia bertekad ingin membuat Bali kesulitan dalam menghadapi timnya namun mengakui harus mewaspadai Bali yang memiliki tren konsisten di papan atas liga.
Baca Juga: Caretaker Persib Ingin Jadikan GBLA Kuburan buat Bali United
"Secara kompetisi mereka enggak berubah, itu yang mungkin membuat kita kesulitan, tapi besok mereka yang akan kesulitan, bukan hanya kesulitan, mungkin kita bisa memberi yang terbaik, itu tekad kita semua," kata Jufrianto.
Sementara itu, Pelatih asal Spanyol yakni Luis Milla resmi menjadi Pelatih Persib Bandung dengan durasi kontrak selama dua tahun.
PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) mengontrak Luis Milla untuk menjadi nakhoda Maung Bandung selama dua tahun dengan opsi perpanjangan.
"Setelah diskusi beliau setuju bergabung dengan Persib dengan durasi kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan," kata Direktur PT PBB Teddy Tjahjono di Bandung, Jawa Barat, Senin (22/8/2022).
Teddy mengungkapkan Persib membutuhkan waktu sebelum bisa merekrut Luis Milla di mana manajemen Persib perlu beberapa kali diskusi.
Milla telah tiba di Bandung dan langsung diperkenalkan oleh PT PBB. Dia mengaku senang berada di Bandung menjadi pelatih Persib.
Sejak berkomunikasi dengan manajemen Persib, Luis Milla tertarik membuat Persib lebih baik dan menginginkan Persib memiliki gaya bermain khusus di bawah kendalinya.
"Sekarang saatnya kita untuk bekerja, bukan hanya untuk membuat hasil, tapi juga membuat gaya bermain yang baik, efisien, dan disenangi oleh para fans," kata Milla.
Dia berpesan kepada seluruh keluarga besar Persib yang termasuk Bobotoh, agar bersatu mendukung Persib karena tidak selamanya pertandingan berjalan mudah.
"Karena akan ada momen-momen berat, momen-momen susah yang harus kita lewati bersama, tapi yang penting kita bersatu bersama-sama, melewati masa-masa tersebut," kata mantan pelatih timnas Indonesia 2017-2018 itu. [Antara]
Berita Terkait
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan