SuaraJabar.id - Imbas dari kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang resmi ditetapkan pemerintah akhir pekan lalu berdampak pada kenaikan sejumlah harga kebutuhan pokok.
Di Sukabumi, Jawa Barat, lonjakan harga paling signifikan terjadi pada komoditas Cabai dan bawang.
Cabai merah keriting naik dari Rp 65.000 jadi Rp 75.000/kg, Cabai hijau keriting naik dari Rp 30.000 jadi Rp 35.000/kg, Cabai rawit merah naik dari Rp 55.000 jadi Rp 60.000/kg, bawang merah Jawa naik dari Rp 28.000 jadi Rp 30.000/kg. Kemudian daging ayam broiler naik dari Rp 34.000 jadi Rp 35.000/kg.
"Kenaikan itu menurut para pedagang imbas dari kenaikan harga BBM yang mana Pemerintah mengumumkan kenaikan BBM pada Sabtu 3 September 2022 lalu," kata Kepala Seksi Pengawasan Barang Diskumindag Kota Sukabumi, M Rifki mengutip dari Sukabumiupdate--jaringan Suara.com
Baca Juga: Tercekik Kenaikan Harga BBM, Jeritan Pedagang Pasar Minggu Lebih Pedas Dari Cabai Dagangannya
Selain harga naik, kunjungan ke pasar menjadi sepi sehingga penjualan berkurang.
Hal tersebut diungkapkan Usman (37), pedagang daging ayam di Pasar Ciwangi Kota Sukabumi. Usman menyebut pembelinya menjadi kurang dalam 3 hari terakhir.
“Pembeli berkurang, terus yang beli biasanya 2 kilo jadi sekilo," ujar Usman.
Pedagang Bumbu Dapur di Pasar Ciwangi Rudi (50 tahun) mengatakan, bahan Pokok yang dijual pedagang didatangkan dari luar Sukabumi seperti Jawa Tengah, Jawa Timur dan Bandung, sehingga membutuhkan biaya transport pengiriman.
“Ini barang dari Jawa dan Bandung. Jadi membutuhkan biaya besar. Kalau untuk pembeli sedikit jadi berkurang,” ujarnya.
Baca Juga: Gegara BBM Naik, Harga Cabai di Pasar Tradisional Kian Terasa Pedas
Hal serupa terjadi di Pasar Semi Modern (PSM) Cibadak, Kabupaten Sukabumi.
Kepala UPTD PSM Cibadak Darwis Santosa menyebut Cabai merah keriting naik dari Rp 65 ribu menjadi Rp 70 ribu per kilogram, Cabai rawit hijau dari Rp 36 ribu menjadi Rp 50 ribu per kilogram, Cabai rawit merah dari Rp 45 ribu menjadi Rp 60 ribu per kilogram.
Berita Terkait
-
Tukang Parkir SMP Beri Pesan Menohok ke Dedi Mulyadi: Jangan Cuma Ingin Terpilih
-
Didatangi Nenek Berhijab Pink dari Jauh, Dedi Mulyadi Syok : Cari Duda Sampai Sini?
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Dedi Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura